Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/11/2021, 10:26 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam proses merawat tanaman hias aglonema, ada berbagai bahan alami tak terduga yang bisa bermanfaat untuk kehidupan aglonema, salah satunya air kelapa.

Selain memberi banyak manfaat pada tubuh manusia, air kelapa juga memberi manfaat yang tak kalah banyak untuk aglonema.

Dengan cara pengaplikasian yang benar dan interval waktu yang tepat, air kelapa bisa membuat aglonema cepat besar dan subur.

Baca juga: Cara Merawat Anakan Aglonema agar Kuat dan Tahan Penyakit

Ilustrasi tanaman hias Aglonema Suksom Jaipong. SHUTTERSTOCK/UNTUNGSUBAGYO Ilustrasi tanaman hias Aglonema Suksom Jaipong.

Dikutip dari channel YouTube, Pupuk Lahan, Minggu (28/11/2021), pada artikel ini akan dibahas mengenai manfaat air kelapa untuk tanaman aglonema.

Manfaat air kelapa untuk aglonema

Air kelapa dapat merangsang pertumbuhan akar, tunas anakan tinggi tanaman, dan memancarkan warna daun yang cerah.

Mengapa air kelapa bagus untuk aglonema?

Air kelapa bisa dijadikan sebagai pupuk, karena mengandung mineral kalium, kalsium, natrium, sulfur dan unsur mikro lainnya yang menjadi nutrisi tanaman.

Air kelapa juga bisa sebagai vitamin anti stres aglonema, karena kandungan di dalam air kelapa terdapat vitamin B, terutama vitamin B1.

Baca juga: 5 Tips Penyiraman dan Perawatan Aglonema agar Semakin Subur

Tak hanya itu, air kelapa juga bisa sebagai zat pengatur tumbuh (ZPT). Perlu diketahui bahwa air kelapa mengandung hormon pertumbuhan, yaitu hormon auksin dan sitokinin yang bekerja dalam pembelahan sel tanaman.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com