Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Bahan Makanan yang Dapat Digunakan untuk Membersihkan Rumah

Kompas.com - 24/11/2021, 15:42 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Huffpost

JAKARTA, KOMPAS.com - Membersihkan rumah menjadi hal yang harus dilakukan secara rutin agar noda yang menempel pada berbagai permukaan mudah dibersihkan dan tidak melekat terlalu lama.

Untuk membersihkannya, tak selslu menggunakan pembersih produk berbasis kimia. Anda bisa menggunakan bahan alami yang tersedia di dapur atau rumah. 

Melansir dari Huffpost, Rabu (24/11/2021), ada beberapa bahan makanan yang dapat digunakan untuk membersihkan berbagai peralatan di rumah seperti berikut ini.  

Baca juga: 5 Manfaat Minyak Eukaliptus untuk Membersihkan Rumah 

Kulit pisang dapat memoles peralatan makan perak

Ilustrasi kulit pisang Ilustrasi kulit pisang
Jika memakan pisang, sebaiknya jangan membuang kulitnya. Kulit pisang dapat digunakan untuk membersihkan noda pada peralatan makan perak.

Cukup gosok bagian dalam kulit pisang di sepanjang bagian yang terkena noda pada perlatan makan perak dan itu akan membantunya terlihat seperti baru.  

Baca juga: Jangan Dibuang, Skincare Kedaluwarsa Bisa Digunakan Membersihkan Rumah

Kulit mentimun menghilangkan noda pada dinding dan meja

Menurut Saudia Davis, Pendiri dan CEO Greenhouse Eco-Cleaning, mentimun adalah produk pembersih yang sangat serbaguna.

Kulitnya bisa menghilangkan bekas noda pada meja dan dinding. Selain itu, dapat membersihkan cermin kamar mandi yang berkabut akibat uap air sehabis mandi. Gosokkan saja kulit mentimun di cermin terlebih dulu sebelum mulai membersihkannya. 

Baca juga: 6 Manfaat Kantung Teh Bekas untuk Membersihkan Rumah

Saus tomat untuk mencerahkan panci dan wajan tembaga

Ilustrasi saus tomat. FREEPIK/DASHU83 Ilustrasi saus tomat.
Oleskan saus tomat pada kain, lalu oleskan pada benda tembaga apa pun seperti panci atau tembaga yang terkena noda.

Setelah itu, diamkan saus tomat selama lima hingga 30 menit. Kandungan asam dalam saus tomat akan bekerja menghilangkan noda. 

Bawang mentah akan membersihkan panggangan kotor

Mengoleskan setengah bawang mentah ke panggangan yang kotor akan berfungsi  menghilangkan semua lemak dan sisa pasir di atas panggangan.

Namun, pilihan terbaik adalah memanaskan panggangan terlebih dahulu untuk membantu membakar sisa makanan atau kotoran yang menempel, lalu tambahkan bawang bombai ke ujung garpu besar dan gosokan. 

Baca juga: 3 Cara Menggunakan Boraks untuk Membersihkan Rumah 

Garam membantu menghilangkan noda anggur merah

Untuk membersihkan tumpahan anggur merah di sofa putih, gunakan garam dapur. 

Ingrid Johnson, Profesor dan Asisten Ketua Pengembangan dan Pemasaran Tekstil di Fashion Institute Of Technology (FIT), mengatakan garam meja adalah hal pertama dan termudah untuk membersihkan noda anggur pada permukaan sofa atau karpet karena bisa menyerap anggur. 

Sepotong roti putih membantu mengambil pecahan kecil kaca

Ketika ada serpihan kecil kaca yang tersebar di lantai, gunakan sepotong roti yang telah dibasahi dan oleskan pada permukaan yang terkena kaca tersebut. 

Baca juga: Fungsi dan Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah 

Beras membersihkan penggiling kopi

Ilustrasi beras. FREEPIK/JCOMP Ilustrasi beras.
Beras berfungsi membersihkan penggiling bumbu atau blender dan food processor. Ambil beras dan masukkan penggiling kopi.

Haluskan beras hingga menjadi debu. Saat menghilangkan debu tersebut, itu juga akan menghilangkan biji kopi atau serpihan rempah yang tersisa pada penggiling kopi. Kemudian bersihkan sisanya dengan kain lembap.  

Baca juga: Catat, Ini 7 Manfaat Alkohol Gosok untuk Membersihkan Rumah

Minyak zaitun akan menghilangkan getah

Real Simple mengatakan ketika mengoleskan satu sendok makan minyak zaitun pada kain dan menggosoknya di daerah yang terkena noda getah.

Noda getah tersebut akan longgar dalam waktu singkat. Setelah itu, angkat noda getah dan membersihkannya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

Pets & Garden
5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

Housing
5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

Pets & Garden
4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com