Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cat Dasar Penting Digunakan Sebelum Mengecat Dinding, ini Alasannya

Kompas.com - 07/09/2021, 12:20 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mengecat dinding dengan berbagai warna adalah satu hal yang dilakukan banyak penghuni rumah untuk menghadirkan estetika lebih menarik pada tempat tinggalnya.

Namun, terkait dengan mengecat dinding menggunakan ragam pilihan cat berwarna, penting untuk mengaplikasikan cat dasar (primer) terlebih dahulu pada dinding.

Dengan alasan menghemat biaya dan tenaga, tidak sedikit orang sengaja melewatkan aplikasi cat dasar sebelum proses pengecatan. Padahal hal ini kurang tepat, bahkan cenderung keliru.

Baca juga: Tips Mengecat Rumah di Musim Hujan agar Awet dan Tidak Mengelupas

Dikutip dari beberapa sumber, Selasa (7/9/2021), terdapat alasan penting mengapa cat dasar perlu diaplikasikan terlebih dahulu sebelum mengecat dinding.

1. Melindungi tembok dari garam alkali

Cat dasar dapat berfungsi untuk mencegah timbulnya garam alkali (air garam dari semen) pada dinding.

Garam alkali biasanya akan menimbulkan berbagai masalah di dinding, seperti munculnya jamur dan lumut, cat mengapur atau muncul serbuk halus pada cat, dinding basah, bahkan lapisan cat mengelupas.

Dengan memberikan lapisan cat dasar, maka lapisan cat dan dinding akan lebih tahan terhadap serangan garam alkali dan bertahan lebih tahan lama.

Baca juga: Mana yang Lebih Efektif, Mengecat Menggunakan Kuas atau Rol?

2. Daya tahan cat pada dinding terjaga

Mengaplikasikan cat dasar sebelum mengecat dinding merupakan sebuah cara agar daya tahan cat pada dinding dapat terjaga.

Dengan mengaplikasikan cat dasar, maka warna dan kualitas cat yang diaplikasikan ke dinding tidak akan mengalami permasalahan dengan cepat.

Tanpa menggunakan cat dasar, hal ini membuat dinding yang kamu cat menjadi berantakan dan kotor.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Pets & Garden
Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Pets & Garden
7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

Housing
6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com