Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi Ungkap Kucing Bisa Mengingat dan Merindukan Pemiliknya

Kompas.com - 18/08/2021, 17:50 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Cuteness

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai manusia, Anda tentu masih bisa mengingat wajah kucing peliharaan meski sahabat bulu telah lama pergi.

Namun, bagaimana dengan kucing? Apakah kucing bisa mengingat pemiliknya

Baca juga: Cara Mengobati dan Mencegah Kucing Kutuan

Melansir dari Cuteness, Rabu (18/8/2021), sebuah studi pada 2015 menunjukkan bahwa banyak hewan tidak memiliki ingatan jangka pendek.

Dalam studi ini, peneliti meneliti 25 spesies dari lumba-lumba hingga lebah dan menemukan bahwa rata-rata rentang memori jangka pendek hewan hanya 27 detik. Hanya anjing yang memiliki rentang memori cukup panjang, yakni dua menit. 

Lantas, bagaimana kucing peliharaan mengingat bahwa dia mengenal Anda? 

Baca juga: Mengapa Kucing Mencium Bagian Pantat Kucing Lainnya?

Kucing dan hewan lain menggunakan memori asosiatif untuk menyimpan informasi yang membantu mereka bertahan hidup.

Tak heran, kucing mengingat tempat-tempat mereka mendapatkan makanan dan tempat tinggal. Memori asosiatif inilah yang mengatur perilaku kucing yang sedang berlangsung.

Kucing, misalnya, akan lari ke dapur ketika mendengar suara pembuka kaleng meski itu bukan waktu mereka makan. Memori asosiatif ini yang memungkinkan kucing mengingat Anda. 

Baca juga: Benarkah Madu Bisa Meracuni Kucing?

Kucing mungkin tidak ingat interaksi spesifik dengan Anda, tetapi mereka akan datang untuk mengasosiasikan Anda dengan makanan, tempat tinggal, dan cinta sehingga membuat Anda cukup tak terlupakan.  

Kucing merindukan pemiliknya

Banyak peneliti perilaku hewan percaya bahwa kucing dapat merindukan pemiliknya, tetapi cara mereka menunjukkannya mungkin tidak terlihat oleh kita.

Kucing yang merindukan pemiliknya sering kali menunjukkan stresnya dengan membuang kotoran di luar kotak pasir. 

Baca juga: Bisakah Kucing Setia pada Pemiliknya?

Saat kucing stres, kulit dinding kandung kemihnya bisa meradang dan teriritasi karena hormon stres dalam darahnya. 

Sayangnya, banyak pemilik kucing yang kembali ke rumah justru memarahi kucing yang membuang kotoran di luar kotak pasir. Padahal, kucing melakukan hal tersebut karena  merindukan Anda.

Jelas sulit untuk mencari tahu berapa lama kucing mengingat manusia atau seberapa terikat mereka sebenarnya dengan Anda.  

Baca juga: 8 Fakta Unik Kucing British Shorthair

Namun, perlu dicatat bahwa kucing telah hidup berdampingan dengan manusia selama ribuan tahun. Tentunya, mereka telah belajar memahami manusia dan cara manusia berkomunikasi.

Studi menunjukkan bahwa kucing mengalami ikatan lebih besar dengan pemiliknya daripada orang asing.

Studi lain mengatakan bahwa kucing akan mengikuti gerakan ketika manusia menunjuk ke makanan. Ketika pemilik kucing ketakutan dengan suara kipas, kucing juga akan menjauh dari kipas. 

Baca juga: 5 Alasan Kucing Suka Tidur di Kamar Mandi

Jadi, entah kucing itu menanggapi keadaan emosional pemiliknya atau mencari keamanan dari pemiliknya, semua hal itu menunjukkan bahwa kucing tahu siapa pemiliknya dan peduli pada pemiliknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com