Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Cara Mudah Membersihkan Rice Cooker dan Magic Com

Kompas.com - 09/11/2020, 16:00 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rice cooker atau magic com menjadi alat masak elektronik yang memudahkan untuk memasak nasi.

Dengan menggunakan alat elektronik ini, kegiatan memasak nasi semakin menghemat waktu.

Namun, tahukah Anda bahwa magic com haruslah dibersihkan secara berkala? Jika tidak, magic com akan menyisakan bekas nasi kering di dalamnya serta membuat bagian badan magic com menjadi lebih kusam terkena berbagai noda dan debu.

 

Baca juga: Tips Merapikan Kulkas agar Tidak Bau

Selain itu, jika tidak dibersihkan sisa makanan seperti serpihan nasi yang tertinggal di dalam magic com akan terpanggang dan semakin sulit untuk dibersihkan dan dapat memengaruhi cara kerja magic com.

Dilansir dari Learn Compact Appliance, Senin (9/11/2020), ada beberapa proses untuk membersihkan magic com ini.

Sebelum membersihkannya, pastikan kabel sudah terlepas. Jika magic com baru saja digunakan, diamkan 30 menit atau hingga dingin. Waktu untuk menunggu dingin tergantung dari model magic com.

Untuk membersihkannya, sebaiknya hindari menggunakan larutan pembersih agar tidak masuk ke bagian dalam magic com dan membahayakan penggunaan berikutnya.

 

Baca juga: Panduan Mudah Membersihkan Microwave

Gunakan lap basah untuk membersihkannya dan hindari penggunaan spons karena hal itu tidak terlalu efektif untuk membersihkannya.

Untuk bagian pancinya, Anda bisa menggunakan sabun pembersih serta air hangat, dan jika ada nasi yang mengering diamkan beberapa saat dengan rendaman air.

Jangan melepaskan secara paksa menggunakan sendok, karena bisa menimbulkan goresan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com