Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrakan 2 Kapal di Terusan Suez, 1 Awak Hilang

Kompas.com - 06/08/2023, 16:24 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

SUEZ, KOMPAS.com - Sebuah kapal tunda tenggelam dan seorang awaknya hilang setelah bertabrakan dengan kapal tanker berbendera Hong Kong di Terusan Suez.

Otoritas Terusan Suez (SCA) pada Sabtu (5/8/2023) mengatakan, tim penyelamat telah menemukan puing-puing bekas kecelakaan dan jalur perairan itu sedang dibersihkan.

Tim menyelamatkan enam dari tujuh awak dari kapal tunda yang tenggelam. Pencarian pun dilakukan untuk mencari anggota awak yang hilang.

Baca juga: Terusan Suez Sempat Macet Lagi karena Mesin Kapal Tanker Rusak

Lalu lintas ke utara sempat terganggu tetapi kapal ke selatan tidak terpengaruh, lanjut SCA, dikutip dari kantor berita AFP.

Kapal satunya yang terlibat tabrakan adalah kapal tanker LPG Chinagas Legend berbendera Hong Kong, yang sedang dalam perjalanan dari Singapura ke Amerika Serikat.

Kapal sepanjang 230 meter itu membawa 52.000 ton bahan bakar gas cair.

Baca juga:

Gangguan singkat akibat kapal mogok atau kandas beberapa kali terjadi di Terusan Suez, yang dilalui sekitar 10 persen perdagangan maritim global.

Pada Maret 2021, kapal peti kemas raksasa Ever Given menyebabkan Terusan Suez macet selama hampir seminggu usai tersangkut secara diagonal.

Gangguan itu menelan biaya penundaan pengiriman miliaran dollar AS, dan Mesir kehilangan 12 juta-15 juta dollar AS (Rp 182,26 miliar-227,83 miliar) untuk setiap hari penutupan.

Terusan Suez adalah sumber utama mata uang asing bagi Mesir yang kekurangan uang. Kanal ini menghasilkan 8 miliar dollar AS (Rp 121,5 triliun) untuk biaya transit pada 2022.

Baca juga: Dampak Terusan Suez Macet, Mesir Minta Ganti Rugi Rp 14,5 Triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Cerita 5 WNI Dapat Penghargaan sebagai Pekerja Teladan di Taiwan

Global
Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Rangkuman Hari Ke-796 Serangan Rusia ke Ukraina: Ukraina Gagalkan 55 Serangan di Donetsk | Rusia Rebut Semenivka

Global
Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Global
AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

Global
Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

Global
Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Global
Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Global
Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Global
Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Global
Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Internasional
Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Global
3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur 'Facial Vampir' di New Mexico

3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur "Facial Vampir" di New Mexico

Global
Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com