Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditutup Besok, Cek Cara Daftar KIP Kuliah 2023 Mahasiswa PTN

Kompas.com - 06/10/2023, 10:13 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2023 di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ditutup pada esok hari, Sabtu (7/10/20203).

Bagi mahasiswa yang sudah diterima di PTN dan hendak mendaftar KIP Kuliah, maka kesempatan ini jangan dilewati.

Dengan mendapatkan KIP Kuliah 2023, mahasiswa bisa dapat bantuan biaya kuliah sampai Rp 12 juta per semester.

Baca juga: Ditutup Oktober 2023, Cek Cara Daftar KIP Kuliah di PTN dan PTS

Termasuk biaya hidup sampai maksimal Rp 1,4 juta per bulan.

Karena itu cek lagi persyaratan dan cara daftar KIP Kuliah 2023 untuk mahasiswa PTN.

Syarat Daftar KIP Kuliah 2023

1. Siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya.

2. Memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid.

3 Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah.

4. Mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.

5. Telah lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru dan diterima di PTN atau PTS prodi dengan akreditasi A atau B. Dimungkinkan pula untuk prodi dengan akreditasi C dengan pertimbangan tertentu.

Cara Daftar KIP Kuliah 2023

1. Klik laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps.

2. Input data pada NIK, NPSN, NISN, dan alamat email yang aktif.

3. Apabila data yang diinput berhasil divalidasi, sistem KIP kuliah akan mengirimkan nomor

4. Lakukan pendaftaran dan kode akses melalui alamat email yang didaftarkan.

Baca juga: 4 PTN Punya Program Fast Track S2-S3, Kuliah Cukup 4 Tahun

5. Lakukan pendaftaran hingga selesai di portal atau sistem informasi seleksi nasional masuk perguruan tinggi sesuai jalur yang dipilih (SNBP, SNBT, Mandiri, dan seterusnya).

6. Apabila diterima di perguruan tinggi, pendaftar kemudian boleh melakukan verifikasi kepada perguruan tinggi sebelum diusulkan sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.

Cakupan KIP Kuliah 2023

Pada skema KIP Kuliah Merdeka, mahasiswa penerima KIP Kuliah Merdeka akan memperoleh biaya hidup yang besarannya disesuaikan dengan indeks harga daerah dimana kampus pilihan berada berdasarkan kluster yang sudah ditetapkan pemerintah, dengan besaran:

  • Biaya hidup kluster 1: Rp 800.000 per bulan
  • Biaya hidup kluster 2: Rp 950.000 per bulan
  • Biaya hidup kluster 3: Rp 1,1 juta per bulan
  • Biaya hidup kluster 4: Rp 1,25 juta per bulan
  • Biaya hidup kluster 5: Rp 1,4 juta per bulan.

Kemudian, ada biaya pendidikan yang disesuaikan dengan akreditasi program studi antara lain:

  • Bantuan biaya kuliah pada program studi terakreditasi A: maksimal Rp 12 juta per semester
  • Bantuan biaya kuliah pada program studi terakreditasi B: maksimal Rp 4 juta per semester
  • Bantuan biaya kuliah pada program studi terakreditasi C: maksimal Rp 2,4 juta per semester.

Informasi lebih lanjut mengenai KIP Kuliah 2023 bisa kamu cek di laman: https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com