Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Universitas MH Thamrin Bidik Fakultas Kedokteran untuk Siapkan Dokter Daerah 3T

Kompas.com - 12/07/2023, 10:23 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com – Universitas MH Thamrin (UMHT) yang selama ini dikenal fokus pada pendidikan tinggi kesehatan, ternyata telah memiliki empat fakultas pendidikan tinggi lainnya.

“Di UMHT ada 4 fakultas, antara lain Fakultas Kesehatan yang paling banyak prodinya. Selanjutnya, ada Fakultas Komputer, Ekonomi & Bisnis dan Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan,” ungkap Rektor Universitas MH. Thamrin dr. Daeng Mohammad Faqih.

Rektor UMHT menyampaikan hal ini di sela-sela kegiatan Seminar Kesehatan berkolaborasi dengan RS MH Thamrin Cileungsi (member of Radjak), di Ngopi Lumbung Padi, Bogor pada Selasa, 11 Juli 2023.

Lebih jauh, mantan Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) ini mengungkapkan, untuk Fakultas Ilmu Kesehatan pihaknya belum memiliki Fakultas Kedokteran, yang mana ini masih dalam proses.

“Gedung sudah ada di salemba untuk Fakultas Kedokteran. Untuk Fakultas Kedokteran sebenarnya adalah teknis di kebijakan pemerintah. Kita sudah siap dari tahun 2019. Tetapi kebijakan pemerintah ada moratorium, ada syarat-syarat lain," ujarnya.

"Tetapi kalau bicara persyaratan sudah kami penuhi semua. Gedungnya tersendiri, alatnya sudah ada, tenaganya sudah disiapkan, tinggal kebijakan pemerintah saja. Kalau kebijakan pemerintah oke, kita jalan,” lanjut Daeng Mohammad.

“Kita kan taat aturan. Mudah-mudahan kebijakan pemerintah bisa memberikan peluang kepada kita untuk membuka fakultas ini,” ujar Daeng Mohammad.

Menyiapkan Dokter untuk Daerah 3T

Dia juga menyampaikan, pihaknya telah berkonsultasi dengan Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti), terkait rencana memberikan pendidikan kesehatan bagi calon mahasiswa di daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar), khususnya dalam pengadaan dokter atau tenaga kesehatan.

“Kami sudah konsultasi dengan Dikti. Yang menjadi titik poin kita adalah, kita ingin anak-anak bangsa di daerah masuk dalam kategori 3T bisa belajar. Pemerintah saat ini sangat kesulitan distribusi dokter di wilayah tersebut," ungkap Rektor UMHT.

"Kita ingin dari 3T itu dididik untuk sekolah, agar nanti oleh pemerintahnya dikembalikan ke tempatnya yang akhirnya 3T saat ini mengalami kesulitan bisa terpenuhi untuk tenaga kesehatannya," jelas Daeng Mohammad.

Baca juga: Cek Biaya Masuk Fakultas Kedokteran Unand Jalur Mandiri 2023

"Mudah-mudahan dengan strategi seperti ini, UMHT kalau nanti dikabulkan Fakultas Kedokterannya, bisa membantu distribusi tenaga kesehatan khususnya dokter di 3T itu,” harapnya.

Angkat Isu Kesehatan Mental

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com