Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akademi Ritel Gramedia Buka Pendaftaran, Buka Akses Kerja bagi Lulusan

Kompas.com - 18/01/2021, 16:03 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Berbagai program pendidikan dan pelatihan kini semakin dibutuhkan oleh calon tenaga kerja untuk bisa meningkatkan kesiapan dan kemampuan memasuki dunia kerja sesungguhnya.

Terlebih di era pasca pandemi, di mana persaingan dunia kerja semakin ketat, membuat calon tenaga kerja terutama lulusan sekolah atau perguruan tinggi yang masih menganggur semakin dituntut untuk mengasah keterampilan dan menambah pengalaman.

Salah satu perusahaan yang mempunyai program pendidikan dan pelatihan bagi calon tenaga kerja ialah Gramedia melalui program Akademi Ritel Gramedia (ARG).

Baca juga: BCA Buka Beasiswa Pendidikan, Kuliah Gratis dan Uang Saku Bulanan

Akademi Ritel Gramedia memberikan pendidikan dan pelatihan di bidang ritel kepada lulusan SMA atau sederajat agar mendapatkan bekal sebagai tenaga kerja yang siap terjun dalam industri ritel.

Metode pelatihan ARG terdiri atas pemahaman konsep dan pengembangan diri di bulan pertama. Di bulan berikutnya para mahasiswa mengikuti program kerja praktik (magang) di industri ritel khususnya di Gramedia Store.

Kuliah online jangkau lebih banyak mahasiswa

Akademi Ritel Gramedia sudah menerapkan metode kuliah online pada dua batch berturut-turut. Dengan penerapan kuliah online, kini Akademi Ritel Gramedia mampu menjaring mahasiswa luar wilayah Jabodetabek yang ingin belajar ilmu ritel.

Pada Batch 14 ini, Akademi Ritel Gramedia berinisiatif untuk memperbaiki metode kuliah online. Dari yang awalnya menggunakan fasilitas Zoom, kini Akademi Ritel Gramedia pertama kalinya mengubah metode kuliah onlinenya menggunakan Youtube.

Baca juga: Beasiswa S1-S2 Brunei, Kuliah Gratis dan Tunjangan Rp 6 Juta Per Bulan

Para mahasiswa akan mengenal dan berdiskusi setiap mata kuliah industri ritel melalui Youtube yang disinkronkan dengan fitur Instagram IG Live.

Melalui sistem pembelajaran seperti ini, Akademi Ritel Gramedia berharap nantinya para mahasiswa dapat lebih aktif dalam setiap mata kuliah. Selain itu, metode ini dapat meminimalisir adanya kendala koneksi pada setiap pembelajaran online.

Periode pendaftaran Akademi Ritel Gramedia Batch 14 berlangsung pada 1 Desember 2020-31 Januari 2021. Untuk info lebih lanjut, kamu dapat mengakses laman Akademi Ritel Gramedia melalui https://gramediaacademy.com/program/akademi-ritel 

Calon mahasiswa juga bisa langsung mendaftar melalui kasir toko buku Gramedia dan infokan ingin daftar Akademi Ritel Gramedia Batch 14.

Baca juga: Targetkan 1 Juta Mahasiswa di 2021, Ini Ragam Manfaat KIP Kuliah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com