Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Indonesia di Final Piala AFF 2020, Dua Laga Lagi Menuju Juara!

Hasil itu membuat tim Garuda unggul dengan agregat 5-3 atas tuan rumah Singapura. Gol-gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Ezra Walian (11’), Pratama Arhan (87’), gol bunuh diri Shawal Anuar (91’), dan Egy Maulana Vikri (105+2’).

Sementara itu, dua gol balasan Singapura masing-masing dicetak Song Ui-yong (45+4’) dan Shahdan Sulaiman (74’).

Laga berlangsung ketat dan dramatis. Diwarnai 3 kartu merah untuk pemain Singapura, “The Lions” berhasil memberikan perlawanan ketat yang memaksa Indonesia bermain hingga 120 menit pertandingan.

Bahkan anak asuh Tatsuma Yoshida itu bisa memenangkan pertandingan seandainya eksekusi penalti Faris Ramli di penghujung laga babak kedua tidak dimentahkan oleh kiper Nadeo Argawinata.

Penampilan gemilang juga ditunjukkan oleh kiper Singapura Hassan Sunny. Pemain paling senior di tim Singapura itu berkali-kali menggagalkan peluang-peluang emas dari anak asuh Shin Tae-yong.

Sayangnya, menjelang akhir babak kedua perpanjangan waktu, Hassan Sunny harus dikeluarkan dari lapangan usai menerima kartu merah karena melanggar penyerang Indonesia, Irfan Jaya.

Menariknya, striker Singapura, Iksan Fandi terpaksa menjadi kiper dadakan untuk menggantikan Hassan Sunny. Namun skor 4-2 tetap tidak berubah hingga akhir pertandingan.

Dua pemain Singapura lainnya yang terkena kartu merah ialah Safuwan Baharudin dan Irfan Fandi.

Hasil ini membawa Indonesia ke final AFF untuk yang keenam kalinya. Sayangnya, meski termasuk paling sering melangkah ke babak final, hingga kini Indonesia belum berhasil meraih gelar juara Piala AFF sejak turnamen tersebut digelar pada 1996 lalu.

Bersama Thailand, Indonesia merupakan negara yang paling sering melaju ke babak final Piala AFF. Namun berbeda dengan tim Garuda, Thailand sukses meraih lima gelar juara dari delapan kali final.

Di babak final Piala AFF 2020 nanti, Indonesia berpeluang besar menghadapi Thailand. Sebab, tim ‘Gajah Putih’ Thailand unggul 2-0 di semifinal leg pertama atas Vietnam.

Gol-gol Thailand pada laga leg pertama semuanya dicetak oleh pemain andalan Chanathip Songkrasin alias Messi Jay.

Seandainya bertemu Thailand di babak final, ini akan menjadi pertemuan kedua tim yang keempat di final Piala AFF 2020. Tentu Indonesia ingin menghentikan rekor buruk di final Piala AFF dengan membawa pulang trofi juara. Semoga.

Jadwal final Piala AFF 2020

Final Piala AFF 2020 akan digelar dalam dua pertandingan, berikut jadwalnya:

  • Leg 1 - Rabu (29/12/2021)
  • Leg 2 - Sabtu (1/1/2022)

(Sumber:Kompas.com/Farahdilla Puspa | Editor: Eris Eka Jaya)

https://www.kompas.com/wiken/read/2021/12/26/091500181/jadwal-indonesia-di-final-piala-aff-2020-dua-laga-lagi-menuju-juara-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke