Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencari Malam Lailatul Qadar Menurut Perhitungan Imam Ghazali

Kompas.com - 31/03/2024, 10:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

Ciri-ciri malam Lailatul Qadar

Al Quran telah menjelaskan, malam Lailatul Qadar lebih baik dan mulia dari seribu bulan.

Artinya, amal ibadah dan kebaikan yang dikerjakan pada malam ini layaknya beribadah dan berbuat baik selama seribu bulan.

Berkat keutamaan dan keagungan itu, Allah merahasiakan Lailatul Qadar di antara sepuluh hari terakhir Ramadhan.

Imam Al-Qurtubi dalam tafsirnya pun mengungkapkan sejumlah ciri-ciri malam Lailatul Qadar.

Tafsir tersebut menjelaskan, salah satu ciri Lailatul Qadar adalah Matahari ketika pagi hari akan terbit dengan warna putih.

Sementara dalam sebuah hadis, Rasulullah SAW telah menunjukkan beberapa tanda Lailatul Qadar, yakni:

"Sesungghnya di malam Lailatul Qadar, malam akan terang, cerah, tidak panas, dan tidak dingin. Pada siang harinya, Matahari terbit dengan terang tetapi tidak terlalu memancar."

Selain itu, 'Ubaid bin 'Amir menceritakan pengalamannya ketika berada di laut pada malam 27 Ramadhan.

"Saat malam 27 Ramadhan, saya sedang berada di tengah laut. Saya kemudian mengambil air laut dan kemudian mendapati air tersebut manis dan lembut," kata 'Ubaid.

Baca juga: Adakah Shalat Lailatul Qadar? Berikut Penjelasannya

Keistimewaan malam Lailatul Qadar

Sementara itu, sebagai malam penuh keistimewaan, Lailatul Qadar memiliki sejumlah keutamaan bagi umat Islam.

Berikut keutamaan Lailatul Qadar, dikutip dari Kompas.com, Selasa (26/3/2024):

  • Lailatul Qadar waktu diturunkannya Al Quran
  • Lailatul Qadar lebih baik dari seribu bulan, sehingga shalat dan amalan yang dijalankan saat itu lebih baik pahalanya
  • Lailatul Qadar adalah malam yang penuh keberkahan
  • Malaikat akan turun pada Lailatul Qadar sebagai tanda turunnya berkah dan rahmat
  • Lailatul Qadar penuh keselamatan dan perlindungan bagi orang yang taat kepada Allah SWT
  • Lailatul Qadar adalah malam dicatatnya takdir tahunan
  • Dosa orang yang menghidupkan malam Lailatul Qadar akan diampuni Allah SWT.

Untuk mendapatkan keutamaan malam Lailatul Qadar, umat Islam disarankan memperbanyak shalat malam, membaca Al Quran, dzikir, doa, dan sedekah dengan sungguh-sungguh.

(Sumber: Kompas.com/Ahmad Naufal Dzulfaroh, Erwina Rachmi Puspapertiwi | Editor: Sari Hardiyanto, Inten Esti Pratiwi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Cerita Warga yang Alami 'Blackout' di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Cerita Warga yang Alami "Blackout" di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Tren
Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Tren
China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

Tren
Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Tren
Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Tren
5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

Tren
WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

Tren
Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Tren
Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Tren
Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Tren
Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Tren
Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Tren
Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Tren
Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Tren
Penjelasan Lengkap Kuasa Hukum AW soal Kasus Suami BCL Diduga Gelapkan Uang Rp 6,9 M

Penjelasan Lengkap Kuasa Hukum AW soal Kasus Suami BCL Diduga Gelapkan Uang Rp 6,9 M

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com