Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Khasiat Air Rebusan Cengkeh, Apa Saja?

Kompas.com - 05/01/2024, 18:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.comCengkeh merupakan rempah khas Indonesia yang berasal dari Maluku Utara.

Tanaman yang bernama latin Syzygium aromaticum ini biasanya menjadi bumbu serba guna penambah cita rasa masakan.

Selain untuk bumbu makanan, cengkeh ternyata menawarkan sejumlah manfaat kesehatan tubuh.

 

Tak heran, rempah satu ini kerap digunakan dalam pengobatan tradisional. Untuk memanfaatkannya, Anda bisa mengonsumsi air rebusan cengkeh

Lantas, apa saja khasiat air rebusan cengkeh?

Baca juga: Manfaat Minum Air Rebusan Lengkuas secara Rutin, Apa Saja?

7 khasiat minum air rebusan cengkeh secara rutin

Berikut sejumlah sejumlah khasiat atau manfaat air rebusan cengkeh jika diminum secara rutin:

1. Meningkatkan imunitas

Dikutip dari dari Kompas TV (29/11/2023), cengkeh mengandung vitamin K, C, A, serta mineral.

Sejumlah kandungan tersebut mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh atau imunitas.

Jika imunitas seseorang baik, maka tubuh akan terlindungi dan dapat melawan berbagai penyakit infeksi.

2. Mengurangi risiko peradangan

Cengkeh diketahui mengandung senyawa antiinflamasi bernama eugenol yang bermanfaat untuk mencegah atau meredakan peradangan.

Karena itu, rutin mengonsumsi air rebusan cengkeh ini akan mengurangi risiko peradangan pada tubuh.

3. Menyehatkan saluran pencernaan

Air rebusan cengkeh memiliki senyawa yang mampu menjaga kesehatan saluran pencernaan seseorang.

Senyawa itu diyakini dapat melonggarkan otot-otot lambung dan mengurangi gejala gangguan pencernaan. Hal tersebut dapat mengurangi potensi kembung, masalah lambung, mual, dan muntah.

Baca juga: 6 Khasiat Minum Air Rebusan Daun Kemangi untuk Kesehatan, Apa Saja?

4. Menyegarkan napas

Ilustrasi cengkeh. PIXABAY/ZICHRINI Ilustrasi cengkeh.
Minum air rebusan cengkeh mampu membantu seseorang mengatasi bau mulut, sehingga napas tetap terasa segar.

Pasalnya, air rebusan dari rempah ini secara alami memiliki sifat antibakteri dan antioksidan.

Halaman:

Terkini Lainnya

Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Tren
8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

Tren
30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

Tren
Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Tren
Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Tren
Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tren
Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Tren
Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Tren
Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Tren
Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis 'Habisi Mereka' di Rudal Israel

Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis "Habisi Mereka" di Rudal Israel

Tren
Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tren
Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Tren
7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

Tren
SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

Tren
Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com