Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/11/2023, 14:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

Dua badan pendaftar kucing Amerika Utara mengenali Havana Brown secara berbeda.

Asosiasi Pemelihara Kucing (CFA) dan Asosiasi Kucing Kanada mengakui ras ini sebagai Havana Brown. Sedangkan Asosiasi Kucing Internasional (ICA) mengakuinya sebagai Havana.

Baca juga: Alasan Kucing Suka Menggigit dan Mengunyah Berbagai Macam Benda

Karakteristik dan kepribadian Havana Brown

Dikutip dari laman Cats.com, ras Havana Brown adalah kucing berukuran sedang dengan tubuh berotot yang tidak terlalu pendek dan tidak terlalu panjang.

Mereka memiliki dagu yang kuat dan moncong yang tampak hampir persegi. Telinganya besar dengan ujung membulat, berukuran lebar dan ada sedikit rambut di bagian luar.

Mata Havana Brown berbentuk oval dan besar, yang umumnya berwarna hijau. Biasanya warna mata yang lebih cerah, paling disukai.

Kakinya panjang dan ramping, tetapi tulangnya tidak halus, mereka memiliki ekor yang ramping dan panjangnya sedang dengan ujung yang meruncing.

Baca juga: Alasan Kucing Peliharaan Suka Tidur di Tempat Sempit

Bulu kucing Havana Brown pendek dan halus, berwarna cokelat dengan tekstur yang sangat lembut.

Dilansir dari laman PetMD, Havana Brown memiliki kepribadian ramah, cerdas, dan suka bermain.

Mereka bisa bersosialisasi dengan kucing atau hewan peliharaan lain dan senang berpelukan dengan semua anggota keluarga, baik manusia maupun kucing.

Ras ini lincah dan sangat menikmati kebersamaan dengan pemiliknya, dan cenderung mudah beradaptasi dengan situasi baru.

Baca juga: 6 Fakta Menarik tentang Kucing Belang Tiga, Dianggap Bisa Menyembuhkan Kutil

Ras Havana Brown juga memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan termasuk jenis kucing yang cerdas.

Meskipun setiap kucing Havana Brown memiliki kepribadiannya masing-masing, secara umum, mereka adalah ras yang ramah dan mudah bergaul.

Mereka menikmati interaksi dengan manusia, dan dengan senang hati akan menghabiskan waktu mendengkur di pangkuan pemiliknya, terlibat dalam permainan, atau sekedar dibelai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com