Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Lengkap Pendaftaran Capres-Cawapres Pemilu 2024

Kompas.com - 18/10/2023, 21:25 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah bakal calon presiden (capres) dan wakil presiden (wapres) kini tengah mempersiapkan berkas pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Bakal capres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan, misalnya, telah menjalani tes kesehatan di RS Fatmawati, Jakarta Selatan pada Selasa (17/10/2023).

Tes kesehatan ini dimaksudkan untuk memenuhi syarat pendaftaran capres ke KPU.

Sementara, bakal capres Ganjar Pranowo juga telah melakukan tes kesehatan di RS Fatmawati pada Rabu (18/10/2023) untuk syarat pendaftaran.

Baca juga: Anies dan Ganjar Gandeng Cawapres dari NU, Apakah Prabowo Perlu Ikuti Langkah Serupa?

Lantas, kapan masa pendaftaran bakal capres dan cawapres untuk Pemilu 2024?

Baca juga: Analisis Pengamat soal Duet Ganjar-Mahfud MD....

Jadwal pendaftaran capres-cawapres

Dalam Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Jadwal dan Tahapan Pemilu, diketahui pendaftaran capres-cawapres dimulai pada Kamis (19/10/2023).

Para bakal capres-cawapres memiliki waktu selama satu minggu untuk mendaftarakan diri ke Kantor KPU.

Pasalnya, jadwal pendaftaran akan ditutup pada Rabu (25/10/2023) pekan depan.

Berikut jadwal selengkapnya, dikutip dari Kompas TV (18/10/2023):

  • Pendaftaran capres-cawapres: 19-25 Oktober 2023
  • Penetapan capres-cawapres: 13 November 2023
  • Pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon: 19 Oktober - 27 Oktober 2023
  • Penetapan pasangan calon: 13 November 2023
  • Pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon: 14 November 2023
  • Masa kampanye: 28 November-10 Februari 2024
  • Masa tenang: 11-13 Februari 2024
  • Pemungutan suara: 14 Februari 2024

Baca juga: Ketika Dinasti Politik Semakin Menguat...

Pendaftaran capres-cawapres sempat diusulkan maju

Momen Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang merupakan bacapres-bacawapres PDI-P makan bersama Ketua Umum Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Rabu (18/10/2023).Dokumentasi PDI-P Momen Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang merupakan bacapres-bacawapres PDI-P makan bersama Ketua Umum Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Rabu (18/10/2023).

Diberitakan sebelumnya, pendaftaran capres-cawapres untuk Pemilu 2024 sempat diusulkan maju menjadi 10-16 Oktober 2023.

Komisioner KPU RI Idham Holik menuturkan, rencana perubahan jadwal ini menyesuaikan dengan UU Nomor 7 Tahun 2023 tentang Pemilu.

"Disesuaikan dengan Pasal 276 ayat (1) Undang-undang Nomor 7 Tahun 2023," kata Idham, dikutip dari Kompas.com (8/9/2023).

Dalam Pasal 276 ayat (1) UU Pemilu, Idham menyebutkan masa kampanye dilaksanakan sejak 15 hari setelah pasangan capres dan cawapres peserta pemilu ditetapkan.

Adapun dalam PKPU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu 2024 diatur bahwa masa kampanye dimulai pada 28 November 2023.

Baca juga: Survei Nama-nama Capres Potensial di 2024, Ganjar Nomor 1

Apabila dihitung, 15 hari sebelum 28 November 2023 jatuh pada 13 November 2023.

"Dengan demikian, penetapan pasangan calon presiden dan wakil presiden pada 13 November 2023," jelas dia.

Sebelum menetapkan pasangan capres-cawapres, kata Idham, KPU harus melakukan serangkaian tahapan lain.

Tahapan ini termasuk pendaftaran kandidat, verifikasi, perbaikan administrasi, hingga pemeriksaan kesehatan capres-cawapres.

Karenanya, KPU mengusulkan memajukan masa pendaftaran capres-cawapres.

Akan tetapi, DPR dan pemerintah menyepakati jadwal pendaftaran capres-cawapres tetapi 19-25 Oktober 2023.

Baca juga: Menakar Arah Berlabuh Pendukung Jokowi, Ganjar atau Prabowo?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Tren
6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

Tren
Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Tren
Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Tren
Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Tren
Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Tren
Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Tren
Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Tren
Mengenal 'Bamboo School' Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Mengenal "Bamboo School" Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Tren
Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Tren
Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Tren
Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Tren
Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Tren
UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

Tren
Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com