Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Mitos-mitos tentang Pelangi di Berbagai Budaya Dunia

Kompas.com - 16/10/2023, 10:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Pelangi adalah fenomena lengkungan warna-warni yang terbentuk ketika pembiasan cahaya matahari oleh tetesan air, misalnya hujan atau saat kabut.

Selain menjadi salah satu fenomena meteorologi yang unik dan indah, pelangi juga menjadi bagian dari mitos di banyak budaya seluruh dunia.

Pelangi sering digambarkan sebagai jembatan yang menghubungkan antara manusia dan makhluk atau hal-hal gaib.

Tentu saja, legenda tentang pelangi hanyalah sebuah mitos. Ilmu pengetahuan membuktikan bahwa bahwa pelangi adalah cerminan spektrum cahaya tampak.

Setiap pelangi menghadirkan warna spektrum merah, oranye, kuning, biru, hijau, dan ungu.

Namun, bayangkan jika Anda hidup ratusan atau ribuan tahun yang lalu, bagaimana Anda mendeskripsikan fenomena pelangi dan asal usulnya?

Baca juga: Mengenal 7 Variasi Fenomena Pelangi Berdasarkan Proses Terbentuknya


Mitos tentang fenomena pelangi

Berikut ini adalah sejumlah mitos atau legenda mengenai pelangi dalam berbagai budaya:

1. Mitologi Nordik

Dikutip dari laman National Geographic, dalam mitologi Nordik, pelangi yang disebut Bifrost menghubungkan Bumi dengan Asgard, yang merupakan tempat tinggal para dewa.

Jembatan pelangi Bifrost hanya bisa digunakan oleh para dewa dan mereka yang gugur dalam pertempuran.

Baca juga: Proses Terbentuknya Pelangi, Fenomena Lengkung Warna-warni Setelah Hujan

2. Kepercayaan kuno Jepang

Dalam kepercayaan kuno Jepang, pelangi adalah jembatan yang dilalui nenek moyang manusia untuk turun ke planet bumi.

Ame-no-ukihashi adalah jembatan yang menghubungkan langit dan bumi. Jembatan yang disebut sebagai Jembatan Terapung Surga itu, disebut terinspirasi oleh pelangi.

Dewa Izanagi dan Izanami berdiri di atas jembatan ini saat mereka menciptakan dunia, termasuk kepulauan Jepang.

Baca juga: Proses Terjadinya Aurora, Fenomena Cahaya di Langit Kutub Bumi

3. Kebudayaan Hindu

Bentuk pelangi yang menyerupai busur dalam kebudayaan Hindu disebut sebagai busur panah surgawi.

Dewa Indra menggunakan busur pelangi miliknya untuk menembakkan anak panah petir dan membunuh Asura Vrta, seekor ular iblis.

4. Legenda Irlandia

Dilansir dari laman Rainbow Symphony, terdapat harta yang disimpan di ujung setiap pelangi dan dijaga dengan hati-hati oleh seorang leprechaun, kurcaci yang licik.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com