Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Universitas Buka Kelas untuk Pelajari Taylor Swift, Mana Saja?

Kompas.com - 20/08/2023, 16:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lima universitas di berbagai negara menawarkan kelas dengan mata kuliah baru yang unik.

Mata kuliah ini secara khusus akan membahas segala hal yang terkait dengan Taylor Swift, penyanyi dan pencipta lagu yang sudah melahirkan banyak karya.

Kelima kampus tersebut yaitu Universitas Ghent di Belgia, Universitas Texas di Austin, Universitas New York, Universitas Stanford, serta Universitas Negeri Arizona.

Mata kuliah yang ditawarkan pun beragam, dari mengulik soal lirik lagu, diskografi karyanya, hingga pengaruh Taylor Swift terhadap dunia.

Baca juga: Musik Klasik dan Lagu Taylor Swift Favorit Mahasiswa IPK Tinggi di AS


Universitas Negeri Arizona

Universitas yang berada di Amerika Serikat ini membuka kesempatan bagi mahasiswa yang ingin mempelajari kehidupan Taylor Swift dilihat dari sudut pandang sosial psikologi.

Mata kuliah yang dinamai "Psychology of Taylor Swift – Advanced Topics of Social Psychology" ini akan mulai ditawarkan pada musim gugur tahun ini.

Mahasiswa akan dipandu oleh Alexandra Wormley dari Departemen Psikologi Universitas Negeri Arizona.

"Kelas ini menjadikan Taylor Swift sebagai contoh selama sepanjang semester dari berbagai fenomena, gosip, hubungan, dan balas dendam (yang dilakukannya)," ujar Wormley, seperti diberitakan USA Today (16/8/2023).

Menurut dia, mahasiswa yang ingin mengikuti kelas ini tidak perlu memiliki pengetahuan terhadap Taylor Swift. Bahkan, orang yang membencinya dibolehkan mengambil studi ini.

Wormley menjelaskan, mahasiswa di kelasnya akan fokus menganalisis pekerjaan, kehidupan, penggemar, hubungan romantis, serta perkembangan kehidupan sosial sang penyanyi menggunakan metode psikologi sosial.

"(Kelas ini) untuk memperdalam pemahaman terhadap berbagai topik dalam psikologi sosial melalui membaca empiris, diskusi di kelas, dan penelitian," tambah dia.

Ia menyakini, mahasiswa akan mudah mengaitkan materi di kelas dengan kehidupan asli. Ini membuat para mahasiswa lebih memahami dan mengingat materi psikologi sosial.

Baca juga: Konser Taylor Swift Sebabkan Guncangan Magnitudo 2,3, Kok Bisa?

Universitas Texas

Kampus yang berada di Kota Austin, Texas ini membuka kelas jurusan Liberal Arts sejak musim gugur tahun 2022.

Elizabeth Scala akan membimbing mahasiswa mempelajari lagu-lagu yang dicipta oleh Taylor Swift.

Di mata kuliah "Literary Contests and Contexts — The Taylor Swift Songbook", para mahasiswa akan diajarkan tentang lagu buatan penyanyi tersebut serta karya penulis terkenal lain, seperti Shakespeare.

Halaman:

Terkini Lainnya

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
WHO Temukan 3 Kasus di Riyadh, Ketahui Penyebab dan Pencegahan MERS- CoV Selama Ibadah Haji

WHO Temukan 3 Kasus di Riyadh, Ketahui Penyebab dan Pencegahan MERS- CoV Selama Ibadah Haji

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Malam Ini, Pukul Berapa?

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Malam Ini, Pukul Berapa?

Tren
Benarkah Antidepresan Bisa Memicu Hilang Ingatan? Ini Penjelasan Ahli

Benarkah Antidepresan Bisa Memicu Hilang Ingatan? Ini Penjelasan Ahli

Tren
WHO Peringatkan Potensi Wabah MERS-CoV di Arab Saudi Saat Musim Haji

WHO Peringatkan Potensi Wabah MERS-CoV di Arab Saudi Saat Musim Haji

Tren
Mengapa Lumba-lumba Berenang Depan Perahu? Ini Alasannya Menurut Sains

Mengapa Lumba-lumba Berenang Depan Perahu? Ini Alasannya Menurut Sains

Tren
Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Tren
Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Tren
3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

Tren
Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Tren
Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com