Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peserta Belum Dapat Email Jadwal Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Apa Solusinya?

Kompas.com - 08/06/2023, 19:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tes online tahap pertama Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dijadwalkan akan berlangsung mulai 12-20 Juni 2023.

Sebelum pelaksanaan tes, peserta akan menerima pemberitahuan jadwal tes pada email dan akun rekrutmen masing-masing.

Kendati demikian, sejumlah peserta mengaku belum menerima notifikasi, baik pada email terdaftar maupun website rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

Baca juga: Viral, Twit Sebut Rekrutmen BUMN Hanya Formalitas, Ini Penjelasan FHCI

Misalnya, warganet dengan akun @th*****gator_22 yang memenuhi kolom komentar unggahan Instagram Forum Human Capital Indonesia (FHCI), @fhci.bumn.

"Di email belum ada ya pemberitahuan jadwal tes dan di website nya masih down juga," kata dia, Kamis (8/6/2023).

"Ini notifnya bertahap min? Krn baik di email maupun di rbb sy belum dapat," komentar warganet @_mi.***.

"Ini kapan sih pengumumannya? Blm dapat email juga," tulis warganet @adelo*****.

Baca juga: 7 Poin Tanya Jawab Seputar Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Lantas, apa solusinya jika belum menerima pemberitahuan jadwal tes online tahap pertama?


Solusi jika belum menerima email jadwal tes

Direktur Eksekutif FHCI Lieke Roosdianti mengatakan, pemberitahuan jadwal tes online tahap pertama Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dilakukan secara bertahap.

Selain email, jadwal pelaksanaan trial test dan tes online sebenarnya dapat diakses melalui laman pendaftaran, yakni rekrutmenbersama.fhcibumn.id.

"Perlu kami informasikan bahwa jadwal tahapan pelaksanaan trial test serta online test dapat diakses pada website RBB 2023 di menu 'Lamaran Saya' lalu klik 'Detail Jadwal'," ungkap Lieke kepada Kompas.com, Kamis (8/6/2023).

Baca juga: Mengenal Asabri, Perusahaan BUMN yang Diduga Terindikasi Korupsi oleh Mahfud MD

Jika menu "Detail Jadwal" tidak dapat diklik atau diakses, pihaknya meminta agar peserta mencoba keluar atau log out akun.

Kemudian, setelah beberapa saat, peserta dapat kembali masuk ke akun rekrutmen masing-masing dan mengeklik menu "Detail Jadwal".

"Mohon perhatikan indikator loading setelah klik 'Detail Jadwal', pastikan sudah ter-loading dengan baik," kata dia.

Lebih lanjut Lieke menuturkan, jika ternyata situs Rekrutmen Bersama BUMN 2023 juga tidak dapat diakses, peserta dimohon untuk bersabar.

"Jika website tidak bisa diakses mohon bersabar ya, silakan coba akses terus ya," tuturnya.

Baca juga: 3 Jenis Materi Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Layanan Helpdesk Rekrutmen Bersama BUMN 2023

Namun, jika peserta tetap tak kunjung mendapat email maupun pemberitahuan jadwal tes di laman rekrutmen, maka dapat menghubungi Layanan Helpdesk.

Layanan Helpdesk Rekrutmen Bersama BUMN 2023 beroperasi mulai pukul 09.00-16.00 WIB dengan kontak:

Baca juga: 8 Lowongan Rekrutmen Bersama BUMN Pertambangan yang Sepi Peminat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

6 Tanda yang Menunjukkan Seseorang Cerdas Tanpa Berbicara

6 Tanda yang Menunjukkan Seseorang Cerdas Tanpa Berbicara

Tren
Badai Matahari Besar Picu Kemunculan Aurora di Inggris sampai AS, Apa Dampaknya?

Badai Matahari Besar Picu Kemunculan Aurora di Inggris sampai AS, Apa Dampaknya?

Tren
Mengenal Kondisi Thalasemia, Berikut Penyebab dan Gejalanya

Mengenal Kondisi Thalasemia, Berikut Penyebab dan Gejalanya

Tren
Media Asing Ramai-ramai Soroti Rasisme Oknum Suporter Indonesia ke Guinea

Media Asing Ramai-ramai Soroti Rasisme Oknum Suporter Indonesia ke Guinea

Tren
Pajak Makanan Dibayar Restoran atau Pembeli? Ini Penjelasan Ekonom

Pajak Makanan Dibayar Restoran atau Pembeli? Ini Penjelasan Ekonom

Tren
Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Alasan Komisi X soal Anggota DPR Dapat Kuota KIP Kuliah

Tren
Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Kebun Binatang di China Ubah Anjing Menyerupai Panda, Tuai Kecaman Pengunjung

Tren
Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Buntut Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Kemenhub Tuntut ASN Jaga Etika

Tren
Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Pekerjaan untuk Juru Parkir Liar Minimarket

Tren
Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Benarkah Kenaikan UKT Belakangan karena Campur Tangan Pemerintah?

Tren
Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Demonstran Israel Blokir Jalan dengan Batu, Truk Bantuan ke Gaza Tak Bisa Lewat

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 11-12 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

[POPULER TREN] Media Asing Soroti Indonesia Vs Guinea | Ikan Tinggi Vitamin D

Tren
Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com