Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Detik-detik Pengendara Motor Jatuh dari Jembatan Gantung Diempas Angin, Awalnya Berniat Menolong

Kompas.com - 27/04/2023, 14:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Video pengendara motor jatuh dari jembatan gantung viral di media sosial.

Video viral itu pertama kali diunggah oleh pemilik akun Tiktok @ferdipratamaa, Selasa (25/4/2023).

"Kejadian di Desa Lubuk Mumpo Kecamatan Gunung Megang, Sumatera Selatan angin kencang jam 17:50 tanggal 24 April 2023," tulis pengunggah dalam keterangan video.

Hingga Kamis (27/4/2023), video berdurasi 19 detik itu telah diputar 9,4 juta kali dan disukai hingga 213.900 pengguna Tiktok.

Baca juga: 6 Fakta Video Viral Anak Perwira Polisi Aniaya Mahasiswa di Medan

Kronologi kejadian

Saat dihubungi Kompas.com, Rabu (26/4/2023), pengunggah video, Ferdi (24) mengonfirmasi peristiwa itu terjadi di Desa Lubuk Mimpo, Kecamatan Gunung Megang, Muara Enim pada Senin (24/4/2023) pukul 17.50 WIB.

Dia menuturkan, kejadian bermula ketika pengendara motor hendak menolong dua perempuan yang ingin menyeberang jembatan.

Warga setempat sebelumnya sudah mengimbau agar dua perempuan itu tidak menyeberangi jembatan karena angin sedang bertiup kencang.

"Ada dua anak perempuan itu mau nyeberang. Dan sampai di tengah-tengah angin itu datang, mereka takut. Jadi ada satu abang yang jatuh itu niatnya mau nolong," ujar Ferdi.

Baca juga: Viral, Video Operator SPBU di Pekalongan Dianiaya Sejumlah Pria, Pertamina: Pelaku Tidak Membeli BBM, tapi Mau Menukar Uang Receh

Pengendara motor itu kemudian melajukan motornya ke tengah jembatan.

"Pas dijalanin motornya di jembatan di tengah-tengah, anginnya itu nambah kencang," imbuh Ferdi.

Pengendara tersebut sempat menahan motornya agar tidak terempas ke sungai.

Namun, usahanya sia-sia karena angin bertiup semakin kencang dan jembatan bergoyang kuat.

Sepeda motor itu akhirnya jatuh ke sungai. Berselang sebentar, si pengendara ikut terempas.

Dilansir dari Kompas.com Rabu (26/4/2023), Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi mengatakan, pengendara yang jatuh itu bernama Siren (16).

Baca juga: Viral, Video Bentor Tiba-tiba Nyeberang Tertabrak Mobil di Situbondo, Polisi Dalami Penyebabnya

Evakuasi dibantu warga

Beruntung, Siren (16) selamat usai dievakuasi oleh warga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com