Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Mengobati Gusi Bengkak Disertai Nyeri

Kompas.com - 13/04/2023, 07:15 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

3. Parutan kunyit

Kunyit mengandung kurkumin, yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi.

Kunyit juga merupakan agen pereda nyeri yang baik, yang dapat membantu meredakan nyeri pada gusi bengkak.

Menurut sebuah studi pada 2015, kunyit dapat digunakan untuk mencegah plak dan radang gusi yang disebabkan oleh gingivitis.

Gingivitis adalah penyebab umum gusi bengkak.

Cara mengobati gusi bengkak dengan kunyit:

  • Setelah menggosok gigi, bilas mulut Anda dengan air bersih.
  • Parutlah kunyit secukupnya, kemudian oleskan ke gusi Anda.
  • Biarkan kunyit berada di gusi Anda selama sekitar 10 menit.
  • Setelah itu, Anda bisa berkumur dengan air segar.
  • Lakukan cara ini sebanyak 2 kali sehari sampai bengkaknya hilang.

Baca juga: Bolehkah Menggosok Gigi Saat Sedang Menjalani Puasa?

4. Minyak esensial

Minyak esensial adalah yang berasal dari ekstrak tanaman.

Menurut sebuah ulasan pada 2013 di European Journal of Dentistry, minyak esensial seperti peppermint, tea tree, dan minyak thyme efektif mencegah pertumbuhan mikroorganisme penyebab penyakit di mulut.

Cara mengobati gusi bengkak dengan minyak esensial:

  • Campurkan tiga tetes minyak esensial peppermint, thyme, atau tea tree dengan air hangat.
  • Gunakan campuran minyak tersebut sebagai obat kumur sekitar 30 detik.
  • Setelah itu muntahkan.
  • Lakukan cara tersebut sebanyak 2 kali sehari sampai bengkaknya hilang.

Baca juga: Hati-hati Menggunakan Tusuk Gigi, Bisa Menyebabkan Radang Gusi

5. Lidah buaya

Mengaplikasikan gel lidah buaya adalah salah satu cara mengobati gusi bengkak secara alami yang bisa dicoba.Freepik Mengaplikasikan gel lidah buaya adalah salah satu cara mengobati gusi bengkak secara alami yang bisa dicoba.
Dikutip kembali dari Pharmeasy In, lidah buaya terkenal dengan beragam manfaat kesehatannya, salah satunya sebagai obat gusi bengkak.

Lidah buaya dapat bermanfaat dalam menyembuhkan dan mencegah radang gusi.

Menurut sebuah ulasan pada 2016 di Jurnal Kedokteran Gigi Klinis dan Eksperimental, lidah buaya sama efektifnya dengan chlorhexidine yang merupakan resep pengobatan radang gusi.

6. Lada hitam

Untuk menggunakan lada hitam sebagai obat gusi bengkak, Anda bisa menghaluskan lada hitam untuk dijadikan bubuk.

Kemudian campurkan bubuk lada hitam dengan minyak mustard untuk membuat pasta.

Pasta ini bisa digunakan untuk menggosok gigi dan gusi untuk menghindari masalah gigi seperti gusi bengkak.

Baca juga: 5 Cara Mengobati Panu Paling Ampuh dengan Bahan Sederhana

7. Teh hijau

Teh hijau memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu menghilangkan gusi bengkak.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com