Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serupa tapi Tak Sama, Ini 7 Perbedaan Bebek dan Angsa

Kompas.com - 08/04/2023, 19:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

Namun, angsa domestik memakan biji-bijian, gandum, kentang, serangga, dan moluska.

3. Pembawaan emosional

Angsa lebih agresif dan dikenal suka menyerang manusia daripada bebek.

Bebek pun lebih cepat membentuk ikatan erat dengan sesama burung atau manusia dibanding angsa.

Baca juga: Sering Dianggap Sama, Berikut 7 Perbedaan Aligator dan Buaya

4. Masa hidup

Bebek mempunyai angka masa hidup hingga 10 tahun, tidak lebih lama daripada angsa.

Sedangkan angsa bisa bertahan hidup dari 12 hingga 30 tahun lamanya.

5. Tujuan pelihara

Biasanya bebek dipelihara untuk diambil daging dan telurnya guna dikonsumsi.

Sedangkan angsa dipelihara untuk dirawat dan sebagai hiasan. Namun, terkadang telur angsa juga dimakan.

6. Ukuran

Dikutip dari differencebetween, terdapat perbedaan cukup mencolok terkait ukuran bebek dan angsa.

Panjang bebek dari leher ke ekor biasanya hingga 30 sentimeter, sedangkan angsa mempunyai panjang hingga lebih dari 1,5 meter.

Sehingga angsa lebih berat dibanding bebek yang ukurannya terhitung jauh lebih pendek.

7. Hubungan dengan lawan jenis

Angsa adalah pasangan yang terikat seumur hidup hingga mereka mati. Sehingga, kemungkinan perpisahan antara angsa sangat sedikit.

Sementara bebek mempunyai satu pasangan hanya untuk beberapa musim kawin. Selanjutnya akan mempunyai pasangan yang berbeda.

Baca juga: Apa Perbedaan Kera dan Monyet?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com