Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Foto Semut Bisa Menyemburkan Air, Spesies Apakah Itu?

Kompas.com - 22/03/2023, 14:45 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan foto segerombolan semut yang menyemburkan air ke atas viral di media sosial Twitter.

Foto itu dibagikan oleh salah seorang warganet pada Selasa (21/3/2023). Terlihat di dalam foto, segerombolan semut menyemburkan air dari tubuh mereka ke arah atas.

"Mpsshhh," tulis akun ini.

Unggahan tersebut kemudian memanen beragam komentar dari warganet.

"Semut-semut kecil kalian sedang ngapain?" tanya akun ini.

"Pipis berjamaah wkwk," tulis akun ini.

"Sumpah ini bau dan rasanya kecuuuuuuttttt asem banget. Apalagi pas nyemplung di cangkir teh kita terus kita minum," ujar akun ini.

Hingga Rabu (23/3/2023), unggahan tersebut sudah tayang sebanyak 947.600 kali, disukai 4.585 pengguna Twitter, dan di-retweet 295 kali.

Lalu, sebenarnya apa yang dilakukan semut-semut itu saat menyemburkan air?

Baca juga: Ternyata Ini Alasan Semut Selalu Berhenti Saat Bertemu Semut Lain


Pertahanan diri semut

Dosen Departemen Proteksi Tanaman Institut Pertanian Bogor (IPB) Nadzirum Mubin menyatakan, tindakan semut yang menyemburkan atau menyemprotkan air tersebut merupakan upaya yang dilakukan untuk bertahan hidup.

"Lebih tepatnya menyemprotkan cairan yang merupakan bagian dari pertahanan semut. Cairan tersebut bisa disebut dengan asam format (acid formic)," jelasnya kepada Kompas.com, Rabu (22/3/2023).

Anggota Perhimpunan Entomologi Indonesia (PEI) ini menjelaskan, tindakan tersebut hanya dilakukan oleh kelompok semut dari subfamili Formicinae. Semut ini memiliki ciri berupa satu petiole atau node pada tubuhnya.

Semut Formicinae biasanya hidup di hutan bebas. Menurutnya, semut ini juga ada di Indonesia namun belum banyak informasi yang membahasnya.

Ia mengatakan, semut jenis ini aslinya memiliki sengat tapi tereduksi atau berkurang sehingga tidak dapat digunakan untuk melawan musuh.

Sebagai gantinya, Formicinae memiliki kelenjar racun berisi asam format dalam jumlah sangat besar.

"Sengatnya tereduksi sehingga alat pertahanannya menggunakan asam format untuk mengusir musuh atau pengganggunya," lanjutnya.

Saat semut Formicinae merasa dirinya terancam, ia akan menyemburkan asam format itu ke arah musuhnya. Musuh semut ini antara lain semut lain yang berukuran lebih besar, kadal, atau katak.

Baca juga: Semut Paling Mematikan di Dunia, Beberapa Bisa Membunuh Manusia

Efek terkena racun semut

Ilustrasi semutcanva.com Ilustrasi semut
Nadzirum menambahkan, setiap spesies semut memiliki asam format yang berbeda. Efek dari zat ini tergantung jenisnya.

Ada asam format yang akan menimbulkan efek panas sehingga musuh yang terkena semprotan akan mati atau kabur. Ada juga yang menimbulkan bau tidak sedap sehingga pengganggu terusir.

"Ke manusia efeknya tidak terlalu serius," tambah Nadzirum.

Meski begitu, menurutnya, manusia yang memiliki alergi dan terkena asam format dalam jumlah banyak maka akan berisiko mengalami kondisi serius.

Contohnya, jika sampai terkena mata bisa memberikan efek gangguan penglihatan.

"Tapi selama ini belum pernah ada laporan mengenai kejadian tersebut," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com