Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan, Apa saja?

Kompas.com - 03/03/2023, 15:00 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Penelitian menemukan bahwa mereka yang bersepeda secara teratur memiliki risiko penyakit kardiovaskular yang lebih rendah daripada yang bukan pengendara sepeda.

Dikutip dari Cyclingweekly, bersepeda adalah bentuk olahraga yang direkomendasikan NHS sebagai cara sehat untuk mengurangi risiko penyakit terutama jatung dan kanker.

Baca juga: Kebiasaan Olahraga Lari yang Aman bagi Usia 50 Tahun ke Atas

5. Baik untuk kesehatan mental

Bersepeda juga merupakan aktivitas yang baik untuk pikiran Anda karena membantu menciptakan endorfin positif di otak.

Dikutip dari ClevelandClinic, bersepeda terbukti mengurangi kecemasan dan depresi.

Apalagi ketika dilakukan dengan cara yang menyenangkan seperti berada di luar ruangan bersama teman-teman.

Sebuah studi yang terbit pada tahun 2019 mengamati 100 orang dewasa berusia 50 hingga 83 tahun.

Peserta penelitian ini terdiri dari sepertiga bukan pengendara sepeda, sepertiga yang lain bersepeda setidaknya tiga kali seminggu dan sepertiga terakhir memakai sepeda elektronik yang dilengkapi motor untuk mengayuh.

Selama 8 minggu penelitian peserta diminta mempertahankan rutinitas tersebut.

Hasilnya mereka yang bersepeda setidaknya tiga kali per minggu baik dengan cara tradisional maupun elektronik menunjukkan peningkatan signifikan dalam kesehatan mental, fungsi kognitif dan persepsi kesehatan dibanding mereka yang tidak bersepeda.

Baca juga: 9 Manfaat Olahraga di Pagi Hari, Apa Saja?

6. meningkatkan sistem imun

Sebuah penelitian menemukan, bersepeda memiliki manfaat yang besar pada kesehatan sistem pernapasan, sehingga mengurangi risiko seseorang terkena flu.

Risiko seseorang sakit-sakitan juga berkurang sebesar 40 persen dengan olahraga aerobik setiap hari dibanding olahraga lainnya.

Adapun Profesor Tim Noakes dari Universitas Cape Town Afrika Selatan mengatakan, olahraga ringan seperti bersepeda bisa meningkatkan sistem kekebalan dengan meningkatkan produksi protein esensial dan membangun sel darah putih.

Baca juga: Viral Pengendara Pelat AA di Twitter, Bagaimana Aturan Bersepeda di Jalan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com