Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Barongsai "Melantai" di Dalam Gerbong Kereta Api...

Kompas.com - 24/01/2023, 15:02 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Media sosial Twitter diramaikan dengan unggahan berisi barongsai yang berada di dalam gerbong kereta api.

Dalam sebuah unggahan foto, tampak barongsai berwarna putih dan pink berjalan di antara kursi.

Sementara unggahan lainnya memperlihatkan barongsai berwarna hitam memasuki gerbong kereta dan berjalan sambil menyapa para penumpang.

Pengunggah bahkan mengaku mendapatkan jeruk Mandarin di saat bersamaan.

"Kemarin sempet kebagian juga barongsai + jeruk mandarin," tulis akun ini dalam unggahannya.

Baca juga: Viral, Video Pasangan Diduga Mesum di Kereta, Berikut Penjelasan KCI


Baca juga: Ramai Twit soal Permintaan Gerbong Kereta Usang Dijadikan Ruang Kelas, Ini Kata KAI

Penjelasan KAI

Saat dikonfirmasi, VP Public Relations KAI Joni Martinus membenarkan adanya barongsai dalam gerbong kereta api tersebut.

Menurutnya, barongsai ini dihadirkan dalam rangka Tahun Baru Imlek pada Minggu (22/1/2023).

"Hanya pada momen dalam rangka memeriahkan Imlek. Barongsai ada di berbagai stasiun besar, mulai dari Gambir, Pasar Senen, Semarang, Purwokerto, Madiun, dan lainnya," kata Joni kepada Kompas.com, Selasa (24/1/2023).

Ia menjelaskan, barongsai tersebut tidak ikut perjalanan kereta api. Namun, mereka hanya menyapa penumpa saat kereta belum berangkat di stasiun awal keberangkatan.

Baca juga: Ramai soal Fasilitas Healthy Kit di Kereta Api Jarak Jauh Ditiadakan, Penumpang Masih Harus Pakai Masker?

Suvenir dan kue Imlek

Barongsai bersama petugas kereta api saat Tahun Baru Imlek 2023Dok. PT KAI Barongsai bersama petugas kereta api saat Tahun Baru Imlek 2023

Ketika kereta api diberangkatkan, barongsai tersebut turun.

Bukan hanya barongsai, KAI juga membagikan suvenir dan kue Imlek kepada para penumpang.

"Kenaikan jumlah pelanggan pada libur long weekend Tahun Baru Imlek ini kami sertai dengan pelayanan yang baik," jelas dia.

"Untuk menyemarakkan long weekend Tahun Baru Imlek, KAI menggelar hiburan Barongsai dan membagikan suvenir serta kue Imlek di berbagai stasiun," sambungnya.

Baca juga: KAI Sediakan 18.000 Tiket Promo ke Berbagai Tujuan, Ini Perinciannya!

Ia memaparkan, PT KAI melayani 466.241 pelanggan kereta api jarak jauh selama libur panjang Tahun Baru Imlek mulai Jumat (20/1/2023) hingga Senin (23/1/2023).

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com