Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Kucing Bisa Menstruasi? Ini Kata Dokter Hewan

Kompas.com - 30/11/2022, 18:05 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan bernarasikan kucing menstruasi viral di media sosial, Twitter.

Twit itu mulanya diunggah oleh akun ini pada Selasa (29/11/2022) sore.

Dalam unggahan tersebut, pengunggah tidak hanya mempertanyakan soal kucing yang menstruasi, namun juga kucing yang mengalami sakit gigi.

"Tanyarl aku kan bukan cat lovers ya, kaget banget pas tau kucing bisa sakit gigi dan menstruasi," tulis pengunggah.

Unggahan tersebut mendapatkan beberapa komentar dari warganet. Sebanyak 142 warganet setidaknya telah meninggalkan komentar di twit tersebut hingga Rabu (30/11/2022)

"Kl di kucing namanya siklus estrus. Bedanya kl di estrus kl tidak ada pembuahan, gak ada peluruhan. Jd gak berdarah ky menstruasi," tulis akun ini.

"Kucing ga menstruasi yaa, kalo kucing keluar darah berarti kemungkinan dia keguguran. Ini pengalaman gue punya kucing keguguran keluar darah terus," ujar warganet lainnya.

Twit viral itu juga sudah dibagikan kepada 174 akun dan disukai hinga 3.447 pengguna Twiiter.

Lantas, apakah kucing memang bisa mengalami menstruasi?

Baca juga: Bolehkah Mencampur Dry Food Kucing Berbagai Merek Menjadi Satu?


Penjelasan dokter hewan

Dokter hewan sekaligus dosen Parasitologi Veteriner di Universitas Nusa Cendana (Undana), drh. Aji Winarso, M.Si tidak membenarkan informasi bahwa kucing bisa mengalami menstruasi.

"Untuk sakit gigi memang bisa. (Tapi) untuk menstruasi, kucing tidak mens," ujarnya, saat dikonfirmasi oleh Kompas.com, Rabu (30/11/2022).

Dia menegaskan bahwa kucing tidak memiliki siklus menstruasi seperti pada beberapa hewan primata.

"Karena pada kucing tidak ada siklus mens. Artinya secara normal tidak ada darah keluar dari sana," kata Aji.

Sebaliknya, menurut Aji, kemunculan darah di area vagina kucing betina itu kemungkinan bisa disebabkan oleh faktor lain, seperti pendarahan atau radang.

Menurut dokter, kucing betina tak mengalami menstruasi. Jika ada darah keluar dari vagina, bisa jadi kucing mengalami keguguran.Shutterstock/Natalya Erofeeva Menurut dokter, kucing betina tak mengalami menstruasi. Jika ada darah keluar dari vagina, bisa jadi kucing mengalami keguguran.

"Jadi itu kemungkinannya bila di vagina kucing keluar leleran merah seperti mens. Tapi bukan mens," terang dia.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com