Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Thomas Alva Edison Meninggal Dunia, Penemu Bola Lampu Pijar

Kompas.com - 18/10/2022, 07:29 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Fonograf hanya satu dari deretan penemuannya yang mampu mengubah kehidupan pada akhir abad ke-19.

Penemuannya akan cara untuk merekam dan memutar ulang suara menempatkan namanya dalam sejarah.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Gunung Krakatau Meletus, Menggelapkan Langit dan Menurunkan Suhu Dunia

Penemuan Thomas Alva Edison

Thomas Alva Edison dikenal sebagai penemu bola lampu. Namun, perjalanan sejarah penemuan lampu ternyata tak hanya ditemukan olehnya, tetapi ada beberapa ilmuwan lain.National Archives and Records Administration via WIKIMEDIA COMMONS Thomas Alva Edison dikenal sebagai penemu bola lampu. Namun, perjalanan sejarah penemuan lampu ternyata tak hanya ditemukan olehnya, tetapi ada beberapa ilmuwan lain.

Di antara penemuan-penemuannya yang penting adalah mengembangkan bola lampu pijar praktis pertama pada 1879.

Edison juga menjadi pelopor kamera film dan proyektor pada akhir 1880-an.

Pada 1887, ia membuka laboratorium penelitian industri pertama di West Orange.

Laboratorium tersebut menjadi yang pertama di dunia dan mempekerjakan puluhan pekerja untuk mempelajari beberapa subjek.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Detik-detik Evakuasi 7 Pahlawan Revolusi dari Sumur Lubang Buaya

Namun, kontribusi terbesar Edison bagi dunia industri modern berasal dari pekerjaannya di bidang kelistrikan.

Ia berhasil mengembangkan sistem distribusi listrik secara lengkap untuk cahaya dan listrik, mendirikan pembangkit listrik pertama di New York.

Tak hanya itu, ia juga sukses menemukan baterai alkaline, kereta api listrik pertama, dan sejumlah penemuan lain yang menjadi pondasi bagi dunia listrik modern.

Dia terus bekerja hingga usia 80-an dan memperoleh 1.093 paten selama hidupnya.

Thomas Alva Edison meninggal dunia di rumahnya, di New Jersey, pada 18 Oktober 1931.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Pesawat Boeing 737 USAir Jatuh, 131 Tewas


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com