Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan BSU 2022 Cair? Ini Besaran hingga Cara Cek Penerimanya

Kompas.com - 02/09/2022, 06:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) atau subsidi gaji 2022 akan disalurkan pemerintah dalam waktu dekat.

BSU ini merupakan salah satu bantalan sosial yang disiapkan pemerintah untuk pengalihan subsidi bahan bakar minyak (BBM).

Adapun besaran bantuan pengalihan subsidi BBM ini sebesar Rp 24,17 triliun, yang ditujukan untuk mengurangi tekanan terhadap masyarakat di tengah kenaikan harga barang dan juga mengurangi kemiskinan.

Sebelumnya, pemerintah sempat menjanjikan pencairan BSU sebelum Idul Fitri 2022. Namun, baru-baru ini, pemerintah mengungkap pencairan akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Berikut 4 hal yang perlu diketahui mengenai BSU 2022:

Baca juga: 6 Bansos yang Cair pada September 2022, dari BSU sampai BLT UMKM

1. Besaran BSU 2022

Dikutip dari Kompas.com, Selasa (30/8/2022), Menkeu Sri Mulyani menyampaikan besaran BSU yang akan dibagikan kepada pekerja dengan upah maksimal Rp 3,5 juta per bulan adalah Rp 600.000.

Nantinya, ada 16 juta pekerja yang ditargetkan mendapat bantuan ini dengan anggaran Rp 9,6 triliun.

"Bapak Presiden juga menginstruksikan kita untuk membantu 16 juta pekerja yang memiliki gaji maksium Rp 3,5 juta per bulan dengan bantuan sebesar Rp 600.000, dengan total anggaran sebesar Rp 9,6 triliun," kata Sri Mulyani dalam keterangan pers yang ditayangkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (29/8/2022).

Baca juga: Menaker: Kami Upayakan BSU Rp 600.000 Bisa Disalurkan September

2. BSU 2022 dibayarkan satu kali

Cara cek penerima subsidi Gaji Rp 600.000 atau BSU yang akan cair pada September 2022Shutterstock Cara cek penerima subsidi Gaji Rp 600.000 atau BSU yang akan cair pada September 2022
Selain itu, BSU atau Bantuan Subsidi Upah yang diberikan pemerintah ini dibayarkan satu kali.

Jadi, jika Anda sudah memenuhi syarat penerima, salah satunya memiliki gaji di bawah Rp 3,5 juta per bulan dan telah sesuai syarat lainnya, maka siap-siap BSU akan masuk ke rekening.

Baca juga: Kemnaker Jelaskan Langkah-langkah Penyaluran BSU Rp 600.000

3. BSU 2022 ditargetkan cair September ini

Lantas, BSU 2022 kapan cair? Tanggal berapa saja?

Sri Mulyani menjelaskan, Presiden Jokowi telah memerintahkan bantuan sosial sebesar Rp 24,17 triliun dari pengalihan subsidi BBM itu sudah dapat disalurkan pekan ini ke masyarakat.

Namun untuk BSU masih menunggu arahan dari Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziah, mengenai petunjuk teknis penyaluran BSU ini.

Kendati demikian, Kemenaker berupaya penyaluran BSU dapat tersalurkan pada September 2022 atau bulan ini.

“Kemenaker terus menyiapkan dan memfinalkan segala hal teknis untuk proses penyaluran BSU. Kami terus berupaya agar BSU ini dapat tersalurkan pada September 2022 ini,” ujar Menaker Ida melalui Siaran Pers Biro Humas Kemenaker, Rabu (31/8/2022).

Baca juga: BSU Subsidi Gaji Rp 600.000 Segera Cair ke 16 Juta Pekerja, Ini Cara Cek Penerima

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

Tren
Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Tren
Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Tren
5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

Tren
[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

Tren
Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Tren
10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

Tren
Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Tren
Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Tren
Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com