Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Harga Mobil Wuling

Kompas.com - 17/07/2022, 20:03 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wuling merupakan produsen mobil baru asal China yang meramaikan pasar otomotif Indonesia.

Baru-baru ini, mereka meluncurkan produk baru mobil listrik Wuling Air ev yang memiliki desain mungil.

Hingga kini, ada 8 produk dari Wuling dengan rentang harga antara Rp 137 juta hingga Rp 399 jutaan.

Baca juga: Harga Mobil Calya 2022

Update harga mobil Wuling

Berikut rincian produk dan harga mobil Wuling 2022, dikutip dari laman lesminya:

Almaz RS

  • Almaz RS 1.5T Pro: Rp 399.200.000
  • Almaz RS 1.5T EX (7-seats): Rp 379.100.000
  • Almaz RS 1.5T EX (5-seats): Rp 367.100.000

Almaz

  • Almaz 1.5T EX CVT 7-seats: Rp 353.800.000
  • Almaz 1.5T EX CVT 5-seats: Rp 343.100.000
  • Almaz 1.5T SE CVT: Rp 297.050.000
  • Almaz 1.5T SE MT: Rp 279.500.000

New Cortez

  • New Cortez EX 1.5T Lux+: Rp 311.650.000
  • New Cortez CE 1.5T Lux+: Rp 273.300.000

Baca juga: Harga Mobil Terios 2022

Wuling New CortezKOMPAS.com - Aditya Maulana Wuling New Cortez

Cortez S

  • Cortez S 1.5T CVT Lux: Rp 254.200.000
  • Cortez S 1.5T MT: Rp 228.500.000

New Confero S

  • New Confero S 1.5L AC Lux+ MT: Rp 210.300.000
  • New Confero S 1.5L MY Lux+ MT: Rp 200.850.000
  • New Confero S 1.5L AC Lux MT: Rp 185.700.000

New Confero

  • New Confero 1.5 DB MY MT: Rp 164.800.000

Baca juga: Harga Mobil Brio 2022

Formo S

  • Formo S - 8 Seater: Rp 152.600.000
  • Formo S - 5 Seater: 147.800.000

Formo Blind Van

  • Formo 1.2 BV MT: Rp 137.200.000

Wuling Air ev

  • Air ev Standard Range: Rp 250 juta
  • Air ev Lonng Range: Rp 300 juta

Sebagai catatan, harga di atas merupakan harga OTR yang berlaku pada 1-31 Juli 2022.

Baca juga: Harga Mobil Ferrari di Indonesia 2022

Mobil listrik Wuling

Wuling Air evKompas.com/Donny Wuling Air ev

Mengusung tema 'Drive Your Future' pada perayaan tahun ini, Wuling berharap kehadiran Air ev dapat memberikan kemudahan berkendara di perkotaan.

Tak hanya itu, Air ev juga mendukung gaya hidup eco-friendly bagi masyarakat perkotaan.

Dengan dimensi yang mungil dan mudah dicas, Wuling mengeklaim Air ev cocok untuk penggunaan harian di perkotaan.

Baca juga: Harga Mobil Xpander 2022

Mengutip dari pemberitaan Kompas.com, Wuling Air ev dibangun menggunakan platform Global Small Electric Vehicle (GSEV).

Mobil ini memiliki dimensi panjang 2.974 mm, lebar 1.505 mm, dan tinggi 1.631 mm, serta bobot 1.160 kg.

Dengan bodi yang tidak terlalu besar, kendaraan ini bisa melaju hingga kecepatan 100 kilometer per jam.

Untuk Standard Range dengan jarak tempuh sekitar 200 Km, kapasitas baterainya 18 kWh, sedangkan Long Range dengan jarak tempuh sekitar 300 Km memiliki kapasitasnya 26,5 kWh.

Baca juga: Masa Depan Mobil Listrik dan Segudang Promo Diskon dari PLN

Daya listrik mobil Wuling

Mobil listrik Wuling Air evKompas.com/Donny Mobil listrik Wuling Air ev

Spesifikasi daya listrik rumah tangga yang dibutuhkan minimum 2.200 W khusus untuk mengisi daya Air ev.

Lama pengecasan Air ev tergantung dari besaran daya yang digunakan.

Untuk daya 2,2 kW, butuh waktu sekitar 8,5-11 jam, untuk mengisi dari 20 persen hingga 100 persen.

Baca juga: Harga Mobil Brio 2022

Sementara daya 6,6 kW, butuh waktu sekitar 4 jam untuk mengisi baterai dari 20 persen hingga 100 persen.

Untuk produk Almaz RS, Wuling mengeklaim sebagai  First Leading Intelligent Digital Car.

Sebab, mobil tersebut telah dilengkapi dengan teknologi perintah suara satu-satunya berbahasa Indonesia, yakni Wuling Indonesian Command (WIND).

Internet of Vehicle (IoV) yang dapat diakses melalui Wuling remote control app, MyWuling+, dan Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang merupakan fitur keselamatan berkendara modern, juga turut mendukung kemudahan berkendara bersama Almaz RS.

Baca juga: Harga Mobil HR-V

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Sejarah Indonesia Gunakan Setir Mobil di Kanan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Dorman Borisman Wafat, Sempat Alami Stroke, Diabetes, dan Diamputasi

Dorman Borisman Wafat, Sempat Alami Stroke, Diabetes, dan Diamputasi

Tren
Bakteri Bermutasi di Stasiun Luar Angkasa, Jadi Strain Baru yang Belum Pernah Ada di Bumi

Bakteri Bermutasi di Stasiun Luar Angkasa, Jadi Strain Baru yang Belum Pernah Ada di Bumi

Tren
Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik Peredarannya di Seluruh Dunia

Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik Peredarannya di Seluruh Dunia

Tren
Jalan Kaki 45 Menit Membakar Berapa Kalori?

Jalan Kaki 45 Menit Membakar Berapa Kalori?

Tren
Jam Buka dan Harga Tiket Animalium BRIN Cibinong 2024

Jam Buka dan Harga Tiket Animalium BRIN Cibinong 2024

Tren
Diduga Cemburu, Suami di Minsel Bacok Istri hingga Tewas

Diduga Cemburu, Suami di Minsel Bacok Istri hingga Tewas

Tren
Mengapa Suhu Dingin Justru Datang Saat Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Mengapa Suhu Dingin Justru Datang Saat Kemarau? Ini Penjelasan BMKG

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 8-9 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 8-9 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Minum Kopi Sebelum Makan, Apa Efeknya? | Cabut Gigi Berakhir Meninggal Dunia

[POPULER TREN] Minum Kopi Sebelum Makan, Apa Efeknya? | Cabut Gigi Berakhir Meninggal Dunia

Tren
Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com