Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jemaah Haji Furoda Bisa Berangkat Tanpa Antre, Berapa Biayanya?

Kompas.com - 04/07/2022, 18:29 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Biaya haji furoda di atas Rp 300 juta

Biaya haji furoda lebih mahal dibandingkan ongkos naik haji (ONH) yang ditetapkan Kemenag RI atau pemerintah. 

Biro perjalanan Al Amin Universal Tours mematok haji furoda dengan biaya mulai 20.500 dollar AS atau sekitar Rp 307 juta untuk 18 hari.

Biro tersebut juga menyediakan paket haji furoda 14 hari dengan biaya sebesar 26.000 dollar AS atau sekitar Rp 389 juta.

Dengan harga itu, jemaah haji furoda akan mendapat fasilitas hotel bintang lima, tenda eksklusif di Arafah dan Mina, guide, menggunakan maskapai Garuda Indonesia atau Saudi Arabian Airlines.

Sementara itu, biro perjalanan Dream Tour mematok biaya haji furoda mulai dari 25.000 dollar AS atau sekitar Rp 374 juta untuk kelas ekonomi dengan empat orang dalam satu kamar.

Untuk kelas bisnis, Dream Tour mematok tarif mulai dari Rp 27.000 dollar AS atau sekitar Rp 404 juta dengan empat orang dalam satu kamar.

Baca juga: Mengenal Haji Furoda dan Perbedaannya dengan Haji Reguler

Harga berbeda ditawarkan oleh ESQ Tours Travel yang memiliki dua paket.

Paket pertama mulai dari 24.250 dollar AS atau sekitar Rp 363 juta dan paket kedua mulai dari 18.750 dollar AS atau sekitar Rp 280,8 juta.

Perbedaan paket pertama kedua terletak pada hotel di Mekkah, Madinah, dan transit.

 

Kenapa biaya Haji Furoda mahal?

Haji Mujamalah atau dikenal dengan Haji Furoda memang menjadi pilihan bagi kita yang ingin melaksanakan ibadah haji tanpa perlu menunggu lama.

Lantas apa yang menjadikan program Haji Furoda ini begitu berbeda dari sisi biaya yang ditawarkan.

Tidak ada sistem antrean

Komponen utama bagi yang ingin menunaikan ibadah haji dengan program Haji Mujamalah/Furoda adalah tidak adanya sistem antrian.

Tentu ini adalah hal utama dan amat penting yang menjadi kunci utama keberhasilan penyelenggaraan Haji Mujamalah/Furoda. Nominal biaya yang ditawarkan tentunya amat bergantung ke berbagai pihak yang terlibat dalam sistem penyelenggaraannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com