Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Dapatkan Uang dari TikTok dan Syarat Jumlah Follower

Kompas.com - 08/06/2022, 08:00 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com – TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi yang populer dan diminati masyarakat.

Dikutip dari Insider, pengguna aktif bulanan TikTok bahkan telah tumbuh melampaui satu miliar pada 2021 lalu.

Tahukah Anda, ternyata aplikasi TikTok memungkinkan seseorang untuk mendapatkan uang atau penghasilan.

Bagaimana cara mendapat uang dari TikTok? Apakah ada syarat jumlah follower?

Beberapa cara, yakni dari memakai fitur monetisasi bawaan, bergabung dengan kampanye promosi merek, hingga menjadi pemasar musik lewat TikTok.

Salah satu kelebihan TikTok adalah TikTok menawarkan fitur monetisasi bawaan yang bisa digunakan para influencer.

Berikut cara dapat uang dari TikTok dan syarat followernya:

Baca juga: Cara Bikin Video Green Screen yang Sedang Jadi Tren di TikTok

1. Menjadi pembuat konten TikTok

Untuk mendapatkan uang sebagai pembuat konten TikTok maka ada sejumlah syarat.

Sejumlah persyarat yang harus dipenuhi yakni pembuat konten harus berusia 18 tahun ke atas.

Selain itu, pembuat konten memiliki setidaknya 10.000 pengikut.

Pembuat konten setidaknya juga memiliki penayangan lebih dari 100.000 dalam 30 hari.

Sayangnya, disampaikan dalam laman TikTok, syarat ini hanya untuk pengguna yang berbasis di Amerika Serikat (AS), Inggris, Perancis, Jerman, Spanyol, dan Italia.

Baca juga: Cara Mengetahui Stalker Profil TikTok

2. Mendapat hadiah virtual saat siaran langsung atau live

Agar seseorang bisa memunculkan fitur hadiah virtual atau hadiah Live saat streaming ada syarat yang harus dipenuhi.

Syaratnya pembuat konten harus berusia 18 tahun ke atas. Selain itu, harus memiliki setidaknya 1.000 pengikut.

Hadiah Live adalah fitur yang disediakan yang memungkinkan pemirsa bereaksi pada video TikTok Anda dan menunjukkan apresiasinya.

Hadiah Live adalah salah satu cara mengumpulkan diamond yang bisa ditukar dengan uang.

Saat ini, fitur ini bisa digunakan pengguna TikTok dari berbagai negara.

Baca juga: Berapa Gaji Karyawan Netflix, TikTok, Twitch, dan Spotify?

3. Mendapat hadiah dari video

Untuk mengaktifkan fitur mendapat hadiah dari sebuah video, seseorang harus berusia minimal 18 tahun dan memiliki setidaknya 100.000 pengikut.

Hadiah video adalah cara bagi pemirsa bereaksi terhadap video TikTok dan menunjukkan penghargaan atas konten yang Anda buat.

Mengaktifkan hadiah Video adalah salah satu cara untuk mengumpulkan diamond di TikTok yang bisa ditukar uang.

Fitur hadiah ini bisa dinikmati para content creator TikTok di lokasi manapun.

Baca juga: Download Video TikTok Tanpa Watermark

4. Menerima tips

Untuk bisa mendapatkan tips, maka creator harus berusia minimal 18 tahun dan memiliki 100.000 pengikut.

Sebagaimana disampaikan dalam laman resmi TikTok, seseorang bisa memberikan tips pada orang tertentu atas konten-konten yang dibuatnya.

Meski demikian, fitur tips ini saat ini mensyaratkan agar pengguna berbasis di AS. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com