Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Gelar Doktor Kehormatan, Ini Rekam Jejak Taylor Swift

Kompas.com - 19/05/2022, 19:05 WIB
Diva Lufiana Putri,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyanyi Amerika Serikat (AS), Taylor Swift, baru saja menerima gelar doktor kehormatan dari New York University, Rabu (18/5/2022) waktu setempat.

Tepatnya, penyanyi berusia 32 tahun itu mendapat gelar Doctor of Fine Arts atau doktor honoris causa bidang seni rupa.

Pemberian gelar oleh New York University berkat lembaga dan museum yang ia dirikan, yakni Taylor Swift Education Center di Country Music Hall of Fame and Museum, Nashville, Tennessee, AS.

Baca juga: Mengenang Profesor Drum Neil Peart...

Menggunakan lipstik merah yang menjadi ciri khas, Taylor memberikan beberapa kalimat motivasi dalam sambutannya.

"Aku tidak akan memberi tahu apa yang harus dilakukan karena tidak ada yang suka itu, tetapi sedikit kiat-kiat hidup saat aku memulai impian. Jangan pernah malu untuk mencoba. Tak ada usaha itu artinya hanya sebuah mitos," kata Swift, dikutip dari CBC (18/5/2022).

Akhir sambutan, Swift mengatakan kepada para mahasiswa yang baru lulus bahwa membuat kesalahan adalah hal yang tidak bisa dihindari.

"Namun, saat hal-hal sulit terjadi, kita akan pulih, belajar dari peristiwa itu dan tumbuh lebih tangguh," pesan dia.

Baca juga: Mengenang Kurt Cobain, Ikon Musik Rock Modern

Lantas, bagaimana rekam jejak Taylor Swift hingga diberi gelar doktor kehormatan?

Rekam jejak Taylor Swift

Taylor Swift dijadikan mata kuliah di New York University.Ivan Agostini/Invision/AP Taylor Swift dijadikan mata kuliah di New York University.

Lahir di Pennsylvania, AS, pada 13 Desember 1989, Taylor Swift merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu.

Dilansir dari laman Britannica, Swift mengawali karier di genre musik country dengan album debut "Taylor Swift" pada Oktober 2006.

Kala itu, ia didapuk menjadi penulis dan penyanyi solo termuda dari genre country.

Baca juga: Mengenal Amelia Hapsari, Orang Indonesia Pertama yang Jadi Juri Piala Oscar

Hingga saat ini, musisi bernama lengkap Taylor Alison Swift ini terhitung telah mengeluarkan 9 album studio dan 2 album rekaman ulang.

Yakni, Taylor Swift (2006), Fearless (2008), Speak Now (2010), Red (2012), 1989 (2014), Reputation (2017), Lover (2019), Folklore (2020), dan Evermore (2020).

Sementara album yang direkam ulang oleh Swift, yakni Fearless (Taylor's Version) yang rilis 9 April 2021, dan Red (Taylor's Version) yang rilis 12 November 2021.

Baca juga: Daftar Lengkap Pemenang dan Nominasi Oscar 2022

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 28-29 April 2024

Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 28-29 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Tanda Tubuh Kelebihan Gula | Kekuatan Timnas Uzbekistan

[POPULER TREN] Tanda Tubuh Kelebihan Gula | Kekuatan Timnas Uzbekistan

Tren
7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

7 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia, Indonesia di Urutan Kelima

Tren
Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Sejarah Head to Head Indonesia Vs Uzbekistan, 6 Kali Bertemu dan Belum Pernah Menang

Tren
Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Shin Tae-yong, Dulu Jegal Indonesia di Piala Asia, Kini Singkirkan Korea Selatan

Tren
Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Alasan Anda Tidak Boleh Melihat Langsung ke Arah Gerhana Matahari, Ini Bahayanya

Tren
Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Jejak Karya Joko Pinurbo, Merakit Celana dan Menyuguhkan Khong Guan

Tren
10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

10 Hewan Endemik yang Hanya Ada di Indonesia, Ada Spesies Burung hingga Monyet

Tren
Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal 'Grammar'

Kemendikbud Akan Wajibkan Pelajaran Bahasa Inggris untuk SD, Pakar Pendidikan: Bukan Menghafal "Grammar"

Tren
Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Semifinal Piala Asia U23 Indonesia Vs Uzbekistan Tanpa Rafael Struick, Ini Kata Asisten Pelatih Timnas

Tren
Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 4,8 Guncang Banten, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Sosiolog: Ada Sejarah Tersendiri

Tren
Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Kapan Pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024?

Tren
Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks

Tren
Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Swedia Menjadi Negara Pertama yang Menolak Penerapan VAR, Apa Alasannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com