Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shalat Idul Fitri 2022 di Masjid atau Lapangan? Begini Ketentuannya

Kompas.com - 30/04/2022, 18:15 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

Rencananya, sidang isbat digelar di Auditorium HM. Rasjidi, Kemenag RI, Jalan MH. Thamrin, Nomor 6 Jakarta pada Minggu (1/5/2022) mulai pukul 17.00 WIB.

Direktur Jenderal (Dirjen) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kemenag, Kamaruddin Amin menyatakan, secara hisab, posisi hilal di Indonesia saat sidang isbat sudah memenuhi kriteria baru MABIMS.

MABIMS merupakan kepanjangan Menteri-menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura.

Baca juga: Besok Sidang Isbat Penentuan Lebaran 2022, Ini Link Live Streaming dan Tahapannya

Hilal

Menurut kriteria baru MABIMS, hilal awal harus memiliki ketinggian minimal 3 derajat dan elongasi minimal 6,4 derajat.

Kriteria baru ini sebagai pembaruan dari kriteria lama yang mendapat banyak masukan dan kritik, yakni ketinggian 2 derajat dengan sudut elongasi 3 derajat.

Sementara itu, di Indonesia, sebut Kamaruddin, pada 29 Ramadhan 1443 H atau 1 Mei 2022, tinggi hilal antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat.

"Artinya, secara hisab, pada hari tersebut posisi hilal awal Syawal di Indonesia telah masuk dalam kriteria baru MABIMS," imbuh Kamaruddin, dikutip dari laman Kemenag, 25 April 2022.

Baca juga: Mengapa Penetapan Puasa Berbeda tetapi Lebaran Bisa Sama? Ini Penjelasan Kemenag

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com