Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Ini Harga Promo KAI Access Online Travel Fair

Kompas.com - 26/03/2022, 13:30 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia menghadirkan program potongan harga khusus yang dapat dinikmati masyarakat untuk berpergian ke berbagai tujuan.

Program tersebut adalah KAI Access Online Taver Fair, yang dilaksanakan pada 27-29 Maret 2022 untuk periode keberangkatan 29 Maret sampai 21 April 2021.

Dilansir dari laman resmi KAI, promo tersebut hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access.

Di dalam promo ini akan ada potongan harga hingga 60 persen untuk 21 Kereta Api ke berbagai tujuan.

Nantinya, total 31.250 tiket yang mendapatkan promo potongan harga tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KAI121 (@kai121_)

Baca juga: Lowongan PT KAI Services untuk SMA hingga S1, Terbuka hingga 30 Maret 2022

Rute promo diskon hingga 60 persen

Promo tersebut berlaku di beberapa rute, seperti Jakarta ke Yogyakarta dengan KA Gaya Baru Malam Selatan kelas Eksekutif dari Rp 340.000 menjadi Rp 136.000.

Lalu, rute Bandung ke Yogyakarta dengan KA Lodaya kelas Eksekutif dari Rp 260.000 menjadi Rp 104.000.

Kemudian ada rute Jakarta ke Surabaya dengan KA Gumarang kelas Bisnis dari Rp 240.000 menjadi Rp96.000, serta berbagai rute-rute lainnya.

Berikut daftar KA yang mendapatkan diskon hingga 60 persen:

  1. KA Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
  2. KA Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp)
  3. KA Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang pp)
  4. KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung pp)
  5. KA Argo Cheribon (Gambir - Tegal pp)
  6. KA Sembrani (Gambir - Surabaya Pasarturi pp)
  7. KA Purwojaya (Gambir - Cilacap pp)
  8. KA Singasari (Pasar Senen - Blitar pp)
  9. KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
  10. KA Ranggajati (Cirebon - Jember pp)
  11. KA Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp)
  12. KA Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
  13. KA Sawunggalih (Pasar Senen - Kutoarjo pp)
  14. KA Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp)
  15. KA Kertanegara (Purwokerto - Malang pp)
  16. KA Logawa (Purwokerto - Jember pp)
  17. KA Sribilah Utama (Medan - Rantauprapat pp)
  18. KA Jayakarta (Pasar Senen - Surabaya Gubeng pp)
  19. KA Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp)
  20. KA Matarmaja (Pasar Senen - Malang pp)
  21. KA Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng pp).

Baca juga: KAI Operasikan Kembali Jalur Garut-Cibatu Setelah Hampir 40 Tahun Mati

Rute promo flash sale Rp 75.000

Selain promo diskon hingga 60 persen, PT KAI juga menghadirkan Flash Sale Tiket dengan harga hanya sebesar Rp 75.000.

Promo Flash Sale Tiket ini dapat diakses untuk tujuh Kereta Api kelas Eksekutif.

Untuk promo Flash Sale dibuka pada pukul 09.00-10.00 WIB dan 20.00-21.00 WIB.

Nantinya, PT KAI akan menyediakan 5.215 tiket yang dijual dengan program Flash Sale tersebut.

Promo tersebut akan berlaku di tujuh rute, diantaranya  KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasarturi pp) dan KA Gajayana (Gambir - Malang pp) yang biasa dijual sekitar Rp 400.000 menjadi hanya Rp 75.000.

Lalu, KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung pp) yang biasa dijual Rp 120.000 menjadi hanya Rp 75.000.

Kemudian, KA Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp) yang biasa dijual sekitar Rp 300.000 menjadi hanya Rp 75.000, dan lainnya.

Berikut adalah daftar KA yang mendapatkan promo Flash Sale Rp 75.000:

  1. KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasarturi pp)
  2. KA Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan pp)
  3. KA Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang pp)
  4. KA Bima (Gambir - Surabaya Gubeng pp)
  5. KA Gajayana (Gambir - Malang pp)
  6. KA Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp)
  7. KA Argo Parahyangan (Gambir - Bandung pp).

Baca juga: Hari Ini Earth Hour 2022 Pukul 20.30, Gerakan 1 Jam Padamkan Lampu

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com