Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minumlah Air Hangat Sebelum Tidur, Ini 5 Manfaatnya

Kompas.com - 20/12/2021, 20:00 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Rutinitas malam sebelum tidur masing-masing orang berbeda beda. Ada yang terbiasa menenggak susu hangat sebelum tidur ada pula yang memilih mendengarkan musik  agar bisa tidur lelap.

Salah satu rutinitas malam yang banyak manfaatnya adalah minum air hangat sebelum berangkat tidur.

Terkesan sederhana dan mudah, namun minum air hangat sebelum tidur ternyata membawa banyak manfaat kesehatan.

Menurut Healthline, selama digunakan beraktivitas dan tidur, tubuh akan kehilangan cairan melalui sistem pernapasan, keringat, dan keluarnya urin juga feses.

Itulah sebabnya, kita perlu banyak minum air dari pagi hari ketika bangun tidur hingga malam hari menjelang kita berangkat tidur.

Baca juga: 7 Manfaat Minum Air Panas

Manfaat minum air hangat sebelum tidur

Segelas air putih hangat sebelum tidur bisa menyehatkan tubuh. Berikut manfaat meminum air hangat sebelum terlelap:

1. Mengeluarkan racun tubuh

Minum air hangat sebelum tidur bisa memicu tubuh berkeringat mengeluarkan sisa garam dan racun dalam tubuh.Unsplash/Hunter Newton Minum air hangat sebelum tidur bisa memicu tubuh berkeringat mengeluarkan sisa garam dan racun dalam tubuh.
Minum air hangat sebelum tidur bisa melancarkan sirkulasi darah dan memicu keluarnya keringat. 

Keringat yang keluar ketika kita tidur memang bisa membuat tubuh kehilangan cairan. Namun seiring dengan hilangnya cairan tubuh tersebut, ada racun dan sisa sodium yang juga ikut keluar dari dalam tubuh.

Hal ini bisa menyehatkan sel-sel pada kulit dan membuat kulit senantiasa kencang dan lembab.

2. Mencegah kram perut

Air hangat bisa mengeluarkan racun yang tertumpuk di dalam tubuh karena pengonsumsian makanan dan minuman.

Ketika racun bisa keluar, maka saluran cerna pun akan bisa bekerja maksimal. Hal ini bisa menghindarkan Anda dari gangguan perut begah atau kram perut di tengah malam. 

Baca juga: Mencegah Demensia dengan Minum Kopi dan Teh

3. Menyembuhkan hidung yang tersumbat

Minum air hangat sebelum tidur bisa melegakan saluran napas dan membuat tidur lebih nyenyak.PEXELS/KETUT SUBIYANTO Minum air hangat sebelum tidur bisa melegakan saluran napas dan membuat tidur lebih nyenyak.
Ketika flu mendera, tidur bisa tak nyenyak karena gangguan hidung tersumbat. Nah uap dari secangkir air hangat bisa membasahi dan merilekskan saluran pernapasan dan membuka penyumbatan yang ada.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com