Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sosok Pelajar SMP dari Gresik yang Dijuluki "Polisi Sampah"

Kompas.com - 10/11/2021, 14:05 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Tulis surat ke Donald Trump hingga Angela Merkel

Oleh karena itu pada 2019 dia memberanikan diri menulis surat ke Presiden Amerika Serikat saat itu Donald Trump.

Aksi berkirim surat bukan kali pertama dilakukan Nina. Saat dia kelas 5 SD, Nina mengirim surat ke Bupati Gresik tentang kerusakan lingkungan yang terjadi di dekat tempat tinggalnya.

Nina juga pernah mengirim surat ke Kanselir Jerman, Angela Merkel; Perdana Menteri Belanda Mark Rutte; Menteri Infrastruktur dan Pengelolaan Sumberdaya Air Belanda, Barbara Visser.

Selain itu dia mengadakan aksi demo di depan gedung konsulat Amerika bersama teman-temannya dan tim Ecoton, organisasi yang bergerak di bidang hukum lingkungan.

"Dari aksi itu, banyak jurnalis, media yang tertarik nasional maupun internasional, ada pembuat film Jerman yang membaca berita tentang Nina, dan ingin membuat film dokumenter bersama," ujar siswi SMP Negeri 12 Kabupaten Gresik itu.

Film dokumenter itu berjudul "Girls for Future" atau "kinder de klimaat" dalam bahasa Jerman.

Nina mengatakan film itu bercerita tentang 4 anak perempuan yang berjuang melawan krisis iklim. Ada yang dari India, Afrika, Australia, dan Indonesia.

Nina merupakan gadis yang berasal dari Indonesia di film tersebut. Dengan bangga film dokumenternya diputar di COP26.

"Banyak orang yang termotivasi, terinspirasi, ada penonton yang menangis," imbuh Nina.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Pertempuran 10 November 1945

Peran Nina di dunia internasional itu tidak lepas dari dukungan orang tuanya. Ayahnya, Prigi Arisandi adalah Direktur Ecological Observation and Wetlands Conservation (Ecoton).

Dia lebih dikenal dengan Prigi Ecoton, merupakan salah satu aktivis pelindung sungai. Sementara itu ibunya, Daru Setyo Rini, bertindak sebagai Manajer Program Ecoton.

"Orang tua saya adalah aktivis pelindung sungai jadi saya dari kecil diajarkan untuk mencintai dan menjaga lingkungan," ulasnya.

Dia mengungkapkan isu-isu yang menarik baginya adalah semua tentang lingkungan, climate change, sampah plastik, mikroplastik, dan yang pasti sampah impor.

Nina dijuluki "Polisi Sampah" oleh teman-temannya, karena sering memperingatkan untuk tidak menggunakan sampah plastik sekali pakai.

Lalu, saat ditanya apa cita-citanya ketika sudah dewasa kelak, jawaban Nina mantap.

"Saya ingin menjadi menteri lingkungan hidup dan kehutanan besok," tegasnya.

Baca juga: Sepinya Sepi, The Sin Nio, dan Para Pahlawan yang Tak Tercatat Sejarah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com