Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesawat Tim Bulu Tangkis Piala Sudirman Indonesia Alami Go Around, Apa Itu?

Kompas.com - 23/09/2021, 17:05 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Pengertian go around

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) periode 2002-2005 Marsekal TNI (Purn) Chappy Hakim mengatakan, go around adalah standar prosedur yang harus dilakukan pilot ketika pesawat hendak mendarat atau landing, namun kemudian tidak bisa landing.

Menurutnya, penyebab pesawat tidak bisa landing bisa bermacam-macam. Akan tetapi, ada dua penyebab utamanya.

"Pertama, kalau towernya bilang runaway enggak clear atau ada sesuatu sehingga tidak boleh mendarat, itu nanti disuruh yang namanya go around," ujarnya kepada Kompas.com, Kamis (23/9/2021).

Baca juga: Penjelasan TNI AU soal Video Viral Helikopter Disebut Dibiarkan Berkeliling Kibarkan Bendera China

Kemudian, lanjut Chappy, apabila terjadi cuaca buruk, pilot akan terbang dengan mengikuti yang namanya jalur instrumen landing system.

Ia mengatakan, pilot akan mengikuti petunjuk yang tertera pada sistem tersebut dikarenakan jarak pandang di luar sangat terbatas.

"Begitu sudah dekat dan ketinggiannya sudah rendah tetapi pilot tidak bisa lihat juga, dia harus go around, karena kalau diteruskan akan berbahaya," ungkapnya.

Baca juga: Video Viral Disebutkan TNI Turunkan Tank Baja untuk Penyekatan Mudik, Ini Penjelasan TNI

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com