Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada, 4 Makanan Tinggi Purin Penyebab Asam Urat Tinggi di Usia Muda

Kompas.com - 06/08/2021, 06:30 WIB
Maya Citra Rosa

Penulis

Jika asam urat tetap berada di dalam tubuh terlalu lama, hal itu dapat mengkristal di dalam persendian atau menyebabkan penyakit asam urat atau gout.

Penumpukan kristal ini bisa menyebabkan peradangan, pembengkakan, dan rasa sakit parah.

Penyakit asam urat dapat terjadi pada sendi mana pun, seperti di jari kaki, pergelangan kaki, lutut, dan paling sering di jempol kaki.

Baca juga: 4 Makanan Kaya Purin yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat

Makanan tinggi purin

Berikut ini makanan mengandung purin yang tinggi perlu diwaspadai:

1. Jeroan

Dalam konteks lain, jeroan termasuk makanan sumber nutrisi baik. Namun daging organ atau jeroan sangat tinggi purin dan harus dihindari oleh siapa pun yang ingin makan makanan yang tidak menyebabkan asam urat.

2. Alkohol

Berbagai jenis alkohol cenderung mengandung puring yang tinggi, sehingga sangat dianjurkan untuk dihindari.

3. Minuman manis

Berbagai penelitian telah membuktikan hubungan antara hiperurisemia, asam urat, dan kondisi serupa dengan konsumsi gula yang berlebihan.

Purin yang ditemukan dalam sirup jagung fruktosa tinggi khususnya, berkorelasi dengan peningkatan deposit kristal dan gejala yang terkait.

Baca juga: Diet Rendah Purin, Panduan Makanan untuk Penderita Asam Urat

4. Ikan laut

Beberapa makanan laut mengandung kadar purin tinggi, seperti ikan sarden dan teri (anchovy) memiliki kadar purin tertinggi diantara jenis ikan laut lainnya.

(Sumber: Kompas/tren Penulis: Retia Kartika Dewi/Editor: Inggried Dwi Wedhaswary)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com