Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah di Balik Google Doodle Hari Perempuan Internasional 2021

Kompas.com - 08/03/2021, 11:28 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Memperingati momen Hari Perempuan Internasional atau International Women's Day, Google Doodle meluncurkan tampilan baru berupa video di laman depan pencarian, Senin (8/3/2021).

Hari Perempuan Internasional atau International Women's Day diperingati pada 8 Maret setiap tahun.

Doodle hari ini menampilkan animasi yang menampilkan tangan dengan berbagai macam warna kulit.

Setiap adegan menggambarkan tangan dengan berbagai macam peran, mulai dari penulis, ilmuan, pelukis, pemenang penghargaan, pemilu, penyanyi, astronot, pendaki gunung, politisi, ibu, dan berbagai peran lainnya.

Tak hanya melalui PC, pengguna Android dan iOS juga dapat melihat video doodle spesial ini. Google Doodle ini juga menjangkau banyak wilayah di seluruh dunia.

Karya tersebut dibuat oleh seorang seniman bernama Helene Leroux. Ia adalah perupa yang berasal dari Perancis dan kini tinggal di San Francisco, Amerika Serikat (AS).

Baca juga: Hari Perempuan Internasional, di Ranah Mana Saja Perempuan Mengalami Kekerasan?

Lantas, bagaimana kisah di balik pembuatan Doodle Google hari ini?

Mengenang para pelopor

Berdasarkan keterangan Google Doodle, tema untuk Hari Perempuan Internasional tahun ini menyoroti perjalanan serangkaian pelopor dalam sejarah perempuan.

Tangan-tangan yang ditampilkan dalam animasi tersebut adalah gambaran pioner perempuan yang telah menantang status quo dan membuka jalan dalam hal pendidikan, hak-hak sipil, sains, seni, dan banyak lagi.

Video Google Doodle memberi penghormatan kepada para pahlawan perempuan ini dengan menggambarkan tangan yang telah membuka pintu bagi wanita selama beberapa generasi.

Ini merupakan bentuk penghormatan Google pada para pelopor di masa lalu, sekarang, dan masa depan.

Terinspirasi dari nenek

Pembuat video Google Doodle Hari Perempuan Internasional 2021 adalah Helene Leroux.

Perempuan ini adalah seorang animator, desainer, asisten sutradara, dan sutradara dalam beberapa proyek seni.

Ia pernah bekerja di beberapa perusahaan, seperti Aka Studio, Nexus Studios, dan Jibjab Studio. Saat ini, Helene bekerja penuh untuk Google sebagai ilustrator.

Helene membagikan ceritanya dan inspirasi di balik pembuatan Google Doodle bertema “Women Firsts” ini.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com