Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Empat Lembar Uang Rp 1.000 Bersambung, Ini Penjelasan BI

Kompas.com - 08/02/2021, 21:05 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah video mengenai uang pecahan Rp 1.000 empat lembar yang menyatu viral di media berbagi video TikTok.

Postingan tersebut diunggah oleh akun TikTok Iwe Syahrial pada 24 November 2020 lalu.

"Ada yang punya juga?" tulis akun tersebut dalam videonya.

Selanjutnya dalam videonya ia mengatakan uang tersebut asli dari Bank Indonesia dan bisa dibelanjakan.

Di video  terlihat uang Rp 1.000 sebanyak 4 lembar yang menyatu itu ditempatkan dalam sebuah wadah kardus dengan tulisan "Uang Bersambung Pecahan 1.000 Rupiah Tahun Emisi 2016"

Baca juga: Video Viral Uang Redenominasi Bergambar Presiden Jokowi, Ini Kata BI

@iwe_syahrial

Ada yang punya juga ga? #NonstopKreasiq ????????????

? original sound - Iwe syahrial

Hingga kini video tersebut disukai lebih dari 418 ribu pengguna, dan mendapatkan komentar lebih dari 1.767 dan telah dibagikan ulang lebih dari 419 kali.

Beragam komentar muncul terkait video tersebut.

"Jadi itu disebut uang gede apa uang kecil?" tulis akun DwivaGinting.

"Aku ada. 100rb ku ntr ku tempel pake lem," ujar akun dengan nama Yey dan 300 K lainnya.

"Sini kubeli 4000 ngab," tulis akun dengan nama Midlaner.

"gmna cara dapetinnya" tulis akun habiibalatas.

Baca juga: Viral Bangunan Disebut Markas Power Ranger Ada di Indonesia, Benarkah?


Konfirmasi Kompas.com

Terkait kebenaran uang bersambung di video tersebut, Kompas.com menghubungi pihak Bank Indonesia.

Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono mengatakan, uang bersambung sebagaimana terlihat dalam video viral tersebut memang ada.

"Uang tersebut memang ada namanya uncut note," ujar Erwin dihubungi Kompas.com, Senin (8/2/2021).

Lebih lanjut Erwin menjelaskan uncut note bisa didapatkan dengan cara mendatangi Bank Indonesia dan membelinya.

 

Baca juga: Mulai Hari Ini, Masyarakat Bisa Memiliki Uang Bersambung

Jenis uncute note

"Ada dua jenis tipe uncut note tersebut yakni dua lembar dan empat lembar," terangnya.

Ia juga mengatakan, pecahan uang tersebut tersedia mulai dari pecahan 1.000 sampai dengan 100.000.

"Uang ini untuk koleksi, tentu akan lebih tinggi nilainya kalau disimpan dibandingkan dibelanjakan," ungkapnya.

Erwin juga menambahkan uang tersebut asli dan tetap bisa menjadi alat pembayaran yang sah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Ramai soal ASI Bubuk, Amankah Dikonsumsi Bayi?

Ramai soal ASI Bubuk, Amankah Dikonsumsi Bayi?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang 10-11 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang 10-11 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Pertandingan Indonesia Vs Guinea | Wacana Pembongkaran Separator Ring Road Yogyakarta

[POPULER TREN] Pertandingan Indonesia Vs Guinea | Wacana Pembongkaran Separator Ring Road Yogyakarta

Tren
Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com