Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Perbandingan Angka Kasus Covid-19 di Dunia dan Indonesia

Kompas.com - 26/01/2021, 10:50 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus Covid-19 di Indonesia tercatat mencapai 999.256 pada Senin (25/1/2021). Jumlah tersebut adalah akumulasi sejak laporan kasus pertama pada 2 Maret 2020. 

Jumlah tersebut besar kemungkinan bisa melewati angka 1 juta kasus pada Selasa (26/1/2021) ini. 

Sementara untuk korban meninggal totalnya mencapai 28.132 orang dan pasien yang pulih 809.488. Sedangkan kasus aktif atau orang yang masih menjalani perawatan sebanyak 161.636 orang. 

Baca juga: UPDATE: Hampir 1 Juta Kasus Covid-19 dan Terbatasnya Vaksin

Seperti apa perkembangan pandemi di Indonesia bila dibandingkan dengan perkembangan di dunia?

Berikut ini adalah perbandingannya, menggunakan data yang sama dari Worldometer (26/1/2021):

Dunia

Untuk tingkat global, total kasus infeksi saat ini sudah melampaui angka 100 juta, tepatnya 100.280.265 kasus yang berasal dari kasus yang terjadi di 221 negara.

Dari jumlah itu, 72.289.211 orang di antaranya dinyatakan pulih. Jumlah ini setara dengan 72,08 persen dari total kasus infeksi.

Sementara untuk kasus meninggal karena Covid-19 totalnya mencapai 2.149.387orang atau 2,14 persen.

Sedangan kasus aktif sebanyak 25.853.417, atau sekitar 25,7 persen. 

Baca juga: Update Covid-19 di Dunia 26 Januari: Tembus 100 Juta Kasus | Vaksin Moderna Diklaim Efektif pada Varian Baru Virus Corona

Indonesia

Dari dalam negeri, kita saat ini memiliki total kasus infeksi yang berhasil terkonfirmasi sebanyak 999.256 kasus. Jumlah ini datang dari 34 provinsi yang ada di Indonesia.

Nyaris menyentuh angka satu juta, kasus nasional ini setidaknya sudah menyumbang hampir 1 persen dari total kasus global. Sebanyak 0,99 persen kasus infeksi dunia datang dari Indonesia.

Jumlah pasien pulih 809.488 orang. Jumlah ini setara dengan 81 persen dari kasus infeksi nasional.

Terakhir, terkait dengan angka kematian, Indonesia melaporkan ada 28.132 kasus terkait Covid-19 yang berakhir kematian.

Jumlah ini setara dengan 2,81 persen dari total kasus positif. 

Sedangkan kasus aktif atau orang yang masih menjalani perawatan sebanyak 161.636 orang atau 16 persen. 

Baca juga: UPDATE: Kasus Covid-19 Indonesia Capai 999.256, Ada Penambahan 9.994

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Tren
Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Tren
Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Bagaimana Tubuh Bisa Menghasilkan Vitamin D Saat Terpapar Sinar Matahari?

Tren
Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

Tren
BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

Tren
Masalah Tiga Tubuh

Masalah Tiga Tubuh

Tren
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com