Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tempat Ini Paling Sering Disambar Petir di Dunia

Kompas.com - 04/10/2020, 14:05 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Jihad Akbar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Danau Maracaibo di Venezuela mendapat predikat "ibu kota petir di dunia".

Hal itu bukan tanpa sebab, tempat tersebut mengalami sambaran petir yang menerangi langit terjadi hampir 300 malam setiap tahunnya, menurut sebuah studi NASA.

Dilansir Live Science, Danau Maracaibo adalah danau yang terbesar di Amerika Selatan, terletak di sepanjang Pegunungan Andes bagian utara.

Pegunungan yang menjadi penghalang alami mendorong udara ke atas lalu mencampurkannya dengan udara hangat dan lembab di atas danau untuk menciptakan badai petir di malam hari.

Para peneliti menemukan danau itu disambangi 233 petir per kilometer persegi setiap tahunnya.

Selain itu, Danau Maracaibo juga salah satu danau tertua di dunia dengan usia sekitar 20-36 juta tahun. Diketahui, danau ini juga menyimpan cadangan minyak terbesar untuk Venezuela.

Rutinnya petir yang datang ke sini membuat masyarakat sekitar menyebutnya dengan fenomena kilat catatumbo.

"Danau Maracaibo memiliki geografi dan klimatologi unik yang ideal untuk perkembangan badai," kata seorang ilmuwan peneliti di Universitas Alabama di Huntsville, Dennis Buechler, dalam sebuah pernyataan.

Baca juga: Lebih dari 100 Orang di India Tersambar Petir, Ini Dampaknya pada Tubuh

Afrika paling banyak

Pemegang gelar sebelumnya adalah kota Kabare di Republik Demokratik Kongo. Kota itu mendapat sambaran 205 petir per kilometer persegi setiap tahunnya.

Afrika tetap menjadi benua dengan titik petir paling banyak, menurut penelitian tersebut.

Ini adalah rumah bagi enam dari 10 daerah di dunia yang sering disambar petir, yang semuanya terletak di sepanjang Pegunungan Mitumba di Kongo Timur.

Sementara, Asia memiliki titik petir terbesar kedua, dengan wilayah teraktifnya terletak di pegunungan Himalaya di barat laut, dekat Daggar, Pakistan.

Amerika Selatan berada di urutan ketiga, diikuti oleh Amerika Utara dan Australia, menurut penelitian NASA yang dipublikasikan di Bulletin of the American Meteorological Society.

Di Amerika Serikat, para peneliti menemukan bahwa petir paling banyak terjadi di dekat Orangetree, Florida.

Kota di Florida selatan ini menempati urutan ke-14 di Amerika Utara untuk tempat paling rawan petir dan 122 secara global.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Tren
Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Tren
ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Arkeolog Temukan Kota Hilang Berusia 8.000 Tahun, Terendam di Dasar Selat Inggris

Tren
Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Daftar Harga Sembako per Awal Mei 2024, Beras Terendah di Jawa Tengah

Tren
Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Berapa Suhu Tertinggi di Asia Selama Gelombang Panas Terjadi?

Tren
Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Menyusuri Ekspedisi Arktik 1845 yang Nahas dan Berujung Kanibalisme

Tren
Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Apa Itu Vaksin? Berikut Fungsi dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh Manusia

Tren
Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Puncak Hujan Meteor Eta Aquarids 5-6 Mei 2024, Bisakah Disaksikan di Indonesia?

Tren
Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Kronologi dan Dugaan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Melakukan Upaya Bunuh Diri

Tren
7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

7 Manfaat Ikan Teri, Menyehatkan Mata dan Membantu Diet

Tren
Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Jadwal dan Live Streaming Pertandingan Semifinal Thomas dan Uber Cup 2024 Hari ini

Tren
Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Sederet Fakta Kasus Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Dilakukan di Jalan Desa

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com