Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Peristiwa Kebakaran di Gedung DPR RI

Kompas.com - 29/09/2020, 20:02 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Jihad Akbar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kebakaran terjadi di Gedung Nusantara I DPR RI, Senayan, Jakarta, pada Selasa (29/9/2020).

Diberitakan Kompas.com, berdasarkan video yang diterima, kebakaran terjadi di lift Gedung Nusantara I DPR RI.

"Lift anggota DPR di Nusantara I, terbakar, ya beberapa menit lalu," kata Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad.

Sementara, Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar menyebutkan muncul asap putih yang memenuhi Gedung Nusantara I.

Asap pekat itu disebut muncul karena adanya pengerjaan unit lift di Nusantara I DPR. Menurut Indra, asap tersebut pun telah berhasil ditangani.

"Itu di bawah ada bekas tumpukan kabel yang belum dipindahkan, tumpukan kabel itu terkena cipratan alat las. Jadi keluar asap dari situ," kata Indra.

Namun, peristiwa kebakaran bukan pertama kali ini terjadi di gedung DPR. Sebelumnya, peristiwa kebakaran juga telah terjadi beberapa kali di area gedung DPR.

Baca juga: Pasca-kebakaran di Lift Gedung DPR, Rapat Kerja Dewan Kembali Berjalan seperti Biasa

Melansir pemberitaan Kompas.com, berikut beberapa peristiwa kebakaran tersebut:

Juni 2017

Kebakaran pernah terjadi di Gedung DPR pada Minggu (18/6/2017) dini hari. Peristiwa ini diduga terjadi karena adanya kosleting (hubungan arus pendek).

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, kebakaran itu tepatnya terjadi di ruang pansus, lantai 3 Gedung Nusantara 2 DPR/MPR.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 02.36 WIB. Api berhadil dipadamkan sekitar pukul 03.00 WIB.

Kejadian bermula saat terdengarnya alarm di lantai 3 Gedung Nusantara II. Kemudian, muncul asap dan diikuti dengan munculnya percikan api pada pukul 01.30 WIB.

Api tidak sempat membesar karena pemadaman langsung dilakukan petugas pengamanan dalam (Pamdal) dengan memanfaatkan alat pemadam api ringan (APAR). Saat itu juga api sudah dapat dipadamkan.

"Tapi ketika alarm bunyi itu kan kami (otomatis) kontak pemadam kebakaran DKI. Nah dia datang juga. Ada lima belas mobil yang datang," ujar Kepala Biro Pemberitaan DPR Djaka Dwi Winarko saat dihubungi.

Djaka mengatakan, sebenarnya sekitar pukul 02.00 WIB api sudah padam. Namun, saat personil pemadam kebakaran tiba, api sudah padam. Hanya, asap pekat masih memenuhi Ruang Rapat Pansus C.

Baca juga: Kebakaran di Gedung DPR Berasal dari Pengerjaan Lift Anggota Dewan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com