Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerhana Matahari Cincin Solstis Hari Ini Terjadi Lagi Tahun 2039

Kompas.com - 21/06/2020, 13:48 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Peneliti dari Pusat Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antarikas (Lapan) Andi Pangerang mengatakan, gerhana matahari cincin solstis yang terjadi pada hari ini, Minggu (21/6/2020), akan terjadi lagi pada tahun 2039 mendatang.

Pada hari ini, sejumlah wilayah di Indonesia akan melihat fenomena gerhana matahari cincin api solstis 2020.

Namun, gerhana matahari cincin solstis pada 2039 tidak bisa disaksikan di seluruh wilayah Indonesia.

"Gerhana matahari cincin solstis akan ada lagi tahun 2039 atau 19 tahun lagi. Tapi Indonesia tidak bisa menikmati," kata Andi saat dihubungi Kompas.com, Minggu (21/6/2020).

Ia mengatakan, hanya beberapa negara saja yang dapat menyaksikan berlangsungnya gerhana matahari cincin solstis pada 2039.

Yang bisa menyaksikan di antaranya Alaska, Kanada, Greenland, Norwegia, Swedia, dan Estonia.

Gerhana matahari cincin pada hari ini dinamakan cincin api solstis karena waktu terjadinya gerhana bersamaan dengan summer solstis atau solstis Juni.

Baca juga: Langka, Gerhana Matahari Cincin 21 Juni Dinamakan Cincin Api Solstis, Mengapa?

Dapat disaksikan lagi tahun 2783

Ketika disinggung, kapan Indonesia dapat menyaksikan gerhana matahari solstis seperti hari ini, Andi mengatakan, fenomena yang sama baru bisa dinikmati di Indonesia pada tahun 2783.

"Untuk gerhana matahari cincin solstis berikutnya, akan ada pada 21 Juni 2783. Indonesia bagian timur kena fase parsial," kata Andi.

Ia mengatakan, gerhana matahari cincin biasa akan terjadi pada 2031.

"Kalau untuk gerhana matahari cincin biasa, akan terjadi pada 21 Mei 2031, itu tidak bertepatan dengan solstis," jelas Andi.

Andi mengungkapkan, gerhana matahari cincin yang akan terjadi pada tahun 2031 dapat disaksikan di beberapa wilayah di Indonesia.

Wilayah yang bisa menyaksikan adalah Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Kepulauan Sula Maluku Utara, Pulau Buru, Ambon, dan Seram bagian Barat.

"Hanya wilayah-wilayah itu saja yang dapat menikmati gerhana matahari cincin biasa pada tahun 2031," ujar Andi.

Untuk wilayah Kalimantan Timur dan Maluku Utara tidak dapat menyaksikan gerhana matahari cincin hingga selesai.

Alasannya karena matahari sudah terbenam sebelum kontak parsial akhir selesai.

Adapun untuk gerhana matahari cincin solstis pada 2020 ini, kata Andi, wilayah Jayapura dan Merauke tidak akan menikmati fase puncak.

"Karena di sana matahari sudah terbenam dahulu," jelas Andi.

Baca juga: Jadwal Gerhana Matahari Cincin di Indonesia: Berawal di Aceh, Berakhir di Papua

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Daftar Wilayah Indonesia Yang Bisa Saksikan gerhana Matahari Cincin 20 Juni 2020

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com