Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Terbaru WNI Positif Covid-19 di Luar Negeri: 133 Terinfeksi, 14 Sembuh

Kompas.com - 31/03/2020, 15:15 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus infeksi Covid-19 yang disebabkan oleh virus corona baru telah dikonfirmasi menjangkit ratusan negara di dunia. 

Di Indonesia, per Senin (30/3/2020), ada 1.414 kasus positif Covid-19 yang telah dikonfirmasi.

Dari jumlah tersebut, 122 orang meninggal dunia dan 75 pasien telah dinyatakan sembuh.

Kasus-kasus tersebut merupakan pasien-pasien yang dikonfirmasi positif Covid-19 di wilayah Indonesia.

Sementara itu, di luar negeri, sejumlah WNI di beberapa negara juga dilaporkan positif menderita Covid-19.

Berdasarkan data terbaru dari Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) per Selasa (31/3/2020) pukul 08.00 WIB, jumlah WNI yang terkonfirmasi positif Covid-19 di luar negeri sebanyak 133 orang.

Ada 14 WNI di luar negeri yang telah dinyatakan sembuh. 

Keterangan tersebut diunggah dalam Instagram resmi Kemenlu, @safetravel.kemlu. 

Baca juga: Ada Virus Corona, CEO Ini Putuskan Tak Ambil Gaji Sepanjang 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Safe Travel Kemlu (@safetravel.kemlu) on Mar 30, 2020 at 8:55pm PDT

Berdasarkan unggahan Kemenlu, kasus-kasus tersebut tersebar di 20 negara. Adapun rincian dari WNI yang terkonfirmasi Covid-19 di masing-masing negara adalah sebagai berikut:

1. Jepang

Di Jepang, jumlah WNI yang terkonfirmasi terinfeksi virus corona Covid-19 sebanyak 9 orang. 

Seluruh pasien tersebut telah dinyatakan sembuh.

2. Taiwan

Ada 3 WNI yang dilaporkan positif Covid-19 di Taiwan. Berdasarkan laporan terkini, ketiga pasien tersebut berada dalam kondisi stabil.

3. Australia

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com