Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Buka Situs SSCN untuk CPNS 2019? Jangan Panik, Ini Alasannya

Kompas.com - 03/10/2019, 12:18 WIB
Mela Arnani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah akan kembali membuka rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019.

Menurut informasi terakhir, pengumuman resmi seputar rekrutmen CPNS 2019 akan disampaikan setelah pemerintahan baru terbentuk. Tepatnya, pada minggu keempat Oktober 2019.

Sebelumnya, pada rekrutmen CPNS 2018, pendaftaran peserta terintegrasi secara nasional melalui satu portal resmi milik Badan Kepegawaian Negara (BKN), sscn.bkn.go.id.

Meski masih beberapa minggu lagi menjelang akhir Oktober 2019, antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk mendaftarkan diri sebagai abdi negara.

Situs SSCN mulai ramai dikunjungi.

Sejumlah warganet, melalui media sosial Twitter, menanyakan kepada Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui akun resmi @BKNgoid mengenai situs SSCN yang belum dapat diakses.

"Min kok nggak bisa diakses?," tulis salah satu pengguna Twitter.

Belum bisa diakses

Saat dikonfirmasi, Kepala Biro Humas BKN Mohammad Ridwan mengatakan, saat ini situs SSCN memang belum diaktifkan sehingga belum bisa diakses.

"Pendaftaran daring rekrutmen CPNS memang belum dimulai. Oleh karena itu sscasn.bkn.go.id belum diaktifkan," kata Ridwan melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Kamis (3/10/2019).

Ridwan menjelaskan, situs SSCN akan diaktifkan setelah pengumuman penerimaan CPNS.

Menurut dia, saat ini BKN masih melakukan persiapan menjelang pendaftaran rekrutmen pegawai pemerintah tahun ini.

"Persiapan terus dilakukan oleh BKN dan K/L (kementerian/lembaga) lain yang tergabung dalam Panselnas (panitia seleksi nasional), sehingga saat pengumuman dilakukan, sistem SSCASN siap digunakan," ujar Ridwan.

BKN juga terus melakukan koordinasi dengan instansi pusat dan daerah.

Baca juga: Ini Sejumlah Fitur di Portal SSCN untuk Perekrutan CPNS 2018

CAT BKN

Tampilan menu simulasi situs CAT BKNcat.bkn.go.id Tampilan menu simulasi situs CAT BKN

Seperti diketahui, pada rekrutmen 2018 lalu, tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) dan Seleksi Kemampuan Bidang (SKB) CPNS dilaksanakan berbasis CAT (computer assisted test).

BKN memfasilitasi simulasi tes berbasis CAT ini dengan menyediakan portal latihan, yaitu cat.bkn.go.id.

Ridwan mengatakan, calon pelamar yang berminat menjajal simulasi CAT, dapat mengakses situs tersebut.

"Namun demikian, (simulasi CAT) ada batasan jumlah akses per hari. Web ini kami tujukan bukan untuk latihan soal SKD dan SKB, melainkan untuk mengenalkan interface (antarmuka) CAT BKN saja. Soal SKD dan SKB merupakan dokumen rahasia negara yang tidak dapat disebarluaskan," kata Ridwan.

Baca juga: Registrasi Akun SSCN untuk CPNS 2018 Sudah Bisa Dilakukan, Ini Caranya

KOMPAS.com/Dhawam Pambudi Infografik: 6 Rekrutmen CPNS 2019 untuk Usia 40 Tahun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com