Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Waktu Terbaik Minum Susu Sesuai Tujuan, dari Menurunkan Berat Badan dan Menyehatkan Tulang

Manfaat yang paling umum diketahui dari minum susu yakni pembentukan otot dan kesehatan tulang.

Selain itu, susu juga bermanfaat untuk mendukung pertumbuhan tinggi badan, menurunkan berat badan, dan memberi efek tidur yang lebih nyenyak.

Namun, rupanya ada waktu terbaik minum susu agar mendapatkan manfaat sesuai yang ingin dicapai.

Waktu terbaik minum susu

Dikutip dari NaturalFood, berikut waktu terbaik minum susu sesuai manfaat yang ingin dicapai:

1. Untuk pertumbuhan tinggi badan

Waktu terbaik minum susu untuk pertumbuhan berat badan yakni di pagi hari dan malam hari sebelum tidur.

Minum susu di pagi hari dapat memberikan seseorang cukup kalori dan nutrisi seperti kalsium, fosfor, vitamin D, dan mineral lainnya.

Asupan nutrisi yang cukup membantu seseorang memiliki cukup energi untuk aktivitas fisik yang kemudian memberi manfaat pertumbuhan tinggi badan.

Sedangkan minum susu di malam hari, dua jam sebelum tidur, membuat tubuh dapat menyerap kalsium lebih maksimal.

2. Untuk menurunkan berat badan

Susu dapat bermanfaat untuk menurunkan berat badan yang sebaiknya diminum sebelum berkegiatan.

Susu diketahui dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh agar berfungsi lebih efektif sehingga lebih banyak kalori dari makanan yang dibakar dan diubah menjadi energi.

Susu juga melengkapi nutrisi penting yang membantu seseorang merasa kenyang lebih lama sambil tetap mendapatkan energi yang cukup.

Sehingga, hal itu bisa menghindari keinginan makan pada saat tidak diperlukan.

Keinginan makan yang seharusnya tidak diperlukan itu dapat mengakibatkan jumlah kalori dan lemak yang masuk ke dalam tubuh menjadi berlebihan.

Menggabungkan minum susu dengan olahraga setiap hari adalah cara terbaik untuk menurunkan berat badan.

Minum susu setelah olahraga berkaitan dengan pembentukan massa, berat, lebar, dan kekuatan otot seseorang.

Hal itu karena susu mengandung asam amino yang berperan dalam proses sintesis protein untuk pembentukan jaringan otot.

Diketahui, susu juga mengandung protein yang sama pentingnya dalam proses pembentukan otot.

4. Untuk kesehatan tulang

Dianjurkan untuk minum dua hingga tiga cangkir susu setiap hari saat masa pubertas untuk perkembangan tulang yang optimal.

Sehingga, hal tersebut memberikan hasil kesehatan tulang yang maksimal karena susu mengandung vitamin D, A, kalsium, dan fosfor.

Untuk meningkatkan kesehatan tulang, disarankan untuk mengonsumsi makanan lain yang juga kaya akan kalsium dalam jumlah cukup.

5. Untuk tidur lebih nyenyak

Untuk mendapatkan manfaat tidur yang lebih nyenyak, dianjurkan minum susu dua jam sebelum tidur.

Diketahui, susu mengandung salah satu asam amino yang bernama triptofan yang bisa membantu kualitas tidur seseorang.

Protein dan asam amino triptofan dapat memicu otak untuk memproduksi hormon serotonin dan melatonin yang bisa meningkatkan rasa kantuk sehingga bantu seseorang jadi rileks dan tidur lebih nyenyak.

Minum susu dua jam sebelum tidur juga memungkinkan seseorang agar tidak perlu buang air kecil di tengah-tengah tidur.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/11/22/150000965/waktu-terbaik-minum-susu-sesuai-tujuan-dari-menurunkan-berat-badan-dan

Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke