Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral, Video Embun Beku di Bromo, Apa yang Sebenarnya Terjadi?

Unggahan tersebut dimuat oleh akun TikTok ini pada Rabu (30/8/2023).

"UPDATE CUACA - BROMO 30 Agst 2023 Untung tim pemadam kebakarannya gercep, langsung ke TKP. Cepat membaik Bromo," tulis pengunggah.

Hingga Jumat (1/9/2023) sore, unggahan tersebut sudah dilihat sebanyak 3,5 juta kali dan mendapatkan lebih dari 1.650 komentar dari warganet.

Lantas, apa yang sebenarnya terjadi?

Penjelasan pihak Bromo

Saat dikonfirmasi, Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS Septi Eka Wardhani membenarkan adanya fenomena embus es seperti dalam unggahan video tersebut.

Ia mengungkapkan bahwa fenomena tersebut sering terjadi pada bulan-bulan di musim kemarau seperti saat ini.

Fenomena itu disebabkan lantaran suhu udara di sekitar Bromo cenderung dingin yang pada akhirnya menimbulkan embun membeku menjadi es.

"Dalam satu hari hanya terjadi beberapa jam (fenomena embun beku), karena ketika Matahari mulai terbit dan suhu menghangat, maka es akan mencair," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (1/9/2023).

Selain itu, Septi menyampaikan bahwa fenomena tersebut juga telah terjadi beberapa kali selama 2023.

Sementara itu, Senior Forecaster Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Muhammad Hakiki mengatakan, fenomena embun es tersebut merupakan fenomena yang normal dan dapat terjadi setiap tahun di kawasan daratan tinggi seperti Bromo Tengger.

"Menyikapi kondisi suhu dingin yang menyebabkan terjadinya fenomena embun beku di wilayah dataran tinggi Bromo dalam beberapa waktu belakangan ini, dapat disampaikan bahwa kejadian itu merupakan fenomena yang normal dan dapat terjadi setiap tahun saat memasuki periode pancaroba hingga musim kemarau mendatang," ujarnya terpisah.

Ia menerangkan bahwa kondisi itu juga dipengaruhi karena berkurangnya tingkat perawanan di sekitar wilayah Jawa-Nusa Tenggara yang dapat turut memicu kondisi suhu lebih dingin terutama malam hari.

Kondisi cuaca yang cerah (clear sky) di malam hari dapat menyebabkan radiasi yang dilepaskan ke atmosfer oleh bumi pada malam hari menjadi optimal sehingga kondisi suhu di permukaan bumi akan terasa lebih dingin.

"Fenomena ini merupakan hal yang biasa terjadi tiap tahun, bahkan hal ini pula yang dapat menyebabkan di beberapa tempat seperti di Dieng, Bromo, dan dataran tinggi atau wilayah pegunungan lainnya berpotensi terjadi embun es (embun upas)," jelasnya.

Proses terjadinya embun beku

Muhammad mengungkapkan, embun beku terjadi di daerah pegunungan karena suhu udara yang sangat rendah, terutama pada malam hari.

Proses terjadinya embun beku di daerah pegunungan melibatkan beberapa langkah sebagai berikut:

  • Radiasi panas: Pada malam hari, bila langit cerah dan angin tenang, permukaan Bumi yang terletak di pegunungan dapat memancarkan panas ke atmosfer secara maksimal dan tidak ada hambatan awan di atasnya. Radiasi panas dari permukaan ini menyebabkan suhu permukaan Bumi secara bertahap turun.
  • Penurunan suhu udara: Akibat radiasi panas yang maksimal tanpa hambatan awan, udara di sekitar permukaan Bumi di pegunungan mulai mendingin. Suhu udara yang lebih dingin dapat menyebabkan uap air di udara mengembun menjadi embun.
  • Jenuhnya udara dengan uap air: Ketika suhu udara terus turun, udara dapat mencapai titik jenuhnya dengan uap air. Pada titik ini uap air mulai mengkondensasi menjadi tetes air.
  • Pembentukan kristal es: Ketika tetes-tetes air terbentuk, suhu udara yang sangat rendah di pegunungan dapat menyebabkan tetes air membeku segera dan membentuk kristal es, dan inilah yang kita kenal sebagai embun beku.
  • Terbentuknya lapisan embun beku: Kristal es ini dapat menumpuk pada permukaan tanah, tanaman, atau objek lainnya di pegunungan, membentuk lapisan embun beku yang dapat terlihat pada pagi hari.

"Proses terjadinya embun beku di daerah pegunungan sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor cuaca seperti suhu, kelembaban udara, dan kondisi angin," ungkap Muhammad.

Embun beku sering terjadi di malam hari ketika suhu udara mencapai titik beku atau lebih rendah, dan ini bisa menjadi pemandangan indah di daerah pegunungan.

Kendati demikian, hal tersebut juga dapat menimbulkan dampak lain seperti merusak beberapa jenis tanaman yang tidak tahan dengan suhu sangat dingin.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/09/01/201500465/viral-video-embun-beku-di-bromo-apa-yang-sebenarnya-terjadi-

Terkini Lainnya

Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Tren
Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Tren
Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Tren
Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 12-13 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 11-12 Mei | Peserta BPJS Kesehatan Bisa Berobat Hanya dengan KTP

Tren
Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke