Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Corona Global: 36,7 Juta Kasus, Lebih dari 1 Juta Kematian | Kota dengan Kasus Tertinggi di Inggris

Melansir Worldometers, Jumat (9/10/2020) pukul 05.30 WIB, virus corona telah menginfeksi sebanyak 36.722.392 orang di seluruh dunia.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 27.621.167 orang telah dinyatakan pulih dari infeksi virus SARS-CoV-2 ini.

Sementara itu, virus corona jenis baru ini telah menewaskan lebih dari 1 juta orang, tepatnya 1.066.098 orang secara global.

Berikut lima negara yang melaporkan kasus infeksi terbanyak:

1. Amerika Serikat

Amerika Serikat secara global masih memimpin sebagai negara yang melaporkan kasus infeksi positif Covid-19 terbanyak.

Tercatat, kasus positif terpapar virus corona di negara ini mencapai 7.826.695 kasus.

Kasus kematian tertinggi secara global juga terjadi di AS, ada 217.609 orang dilaporkan meninggal dunia akibat terpapar virus.

Sementara itu, negara berpopulasi 331.266.944 jiwa ini mencatat sebanyak 5.015.129 kasus positif Covid-19 telah sembuh.

2. India

Kasus positif Covid-19 di India terus merangkak naik, terdapat 70.818 kasus baru dalam waktu 24 jam terakhir.

Saat ini, negara berpopulasi 1.381.826.521 jiwa ini menempati posisi kedua kasus infeksi terbanyak di dunia, dengan 6.903.806 kasus.

Sejauh ini, India mencatatkan adanya 106.554 kasus kematian. Sementara, sebanyak 5.903.170 orang telah dinyatakan sembuh.

3. Brasil

Brasil berada di posisi ketiga negara dengan kasus infeksi virus corona terbanyak di dunia.

Kasus terkonfirmasi positif virus corona di Brasul dilaporkan sebanyak 5.028.444 kasus, dengan 4.414.564 di antaranya telah sembuh.

Negara berpopulasi 212.764.278 jiwa ini melaporkan 148.957 kasus kematian akibat infeksi virus corona.

4. Rusia

Berada di urutan keempat, Rusia melaporkan 1.260.112 kasus positif terinfeksi virus corona.

Dari total kasus terkonfirmasi positif terpapar virus, sebanyak 1.002.329 orang telah dinyatakan sembuh.

Sementara itu, negara berpopulasi sebanyak 145.943.139 jiwa ini, melaporkan sebanyak 22.056 orang meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona.

5. Colombia

Kasus infeksi di Colombia juga terus naik, di mana negara dengan kasus terbanyak kelima di seluruh dunia ini melaporkan sebanyak 886.179 kasus infeksi di wilayahnya.

Negara berpopulasi 51.010.309 jiwa ini mencatatkan, sebanyak 777.658 kasus telah sembuh.

Infeksi Covid-19 ini telah menewaskan 27.331 orang di Colombia.

Tingkat infeksi virus corona tertinggi di Inggris

Nottingham memiliki tingkat infeksi Covid-19 tertinggi di Inggris.

Angka kesehatan masyarakat Inggris menunjukkan 689,1 per 100.000 orang dinyatakan positif terpapar virus di Nottingham selama seminggu terakhir.

Melansir BBC, mulai Senin (12/10/2020), akan diberlakukan aturan jarak sosial di Nottinghamshire.

Penundaan pemberlakukan pembatasan ini mendapatkan kritikan dari politisi setempat.

Pemimpin Dewan Kota Nottingham David Mellen mengatakan, kurangnya tindakan pemerintah terhadap langkah-langkah baru di Nottingham sama sekali tidak masuk akan dan segera memerlukan intervensi yang ketat.

Lebih lanjut, penundaan membuat akhir pekan ini terbuka dalam potensi penyalahgunaan aturan yang ada, di mana dapat mengakibatkan lebih banyak kasus Covid-19.

Pemerintah diminta bertindak cepat dan tegas, hingga 5 Oktober 2020, selama sepekan tercatat kenaikan 2.944 kasus di Nottingham atau naik 407 kasus dari satu minggu sebelumnya.

Sebelumnya, dewan daerah menuturkan, tingkat infeksi di Nottinghamshire sebanyak 106 per 100.000, jauh lebih rendah dibandingkan di Nottingham.

Walaupun pemerintah belum memberlakukan langkah-langkah pencegahan secara formal, otoritas lokal telah meminta masyarakat menghindari perkumpulan antar orang di dalam ruangan, mengingat peningkatan kasus yang signifikan.

"Setiap orang harus berpeang teguh pada gelembung sosial mereka dan tidak bergaul dengan rumah tangga lain," ujar Direktur Kesehatan Masyarakat Nottingham, Alison Challenger.

"Tidak perlu menunggu pembatasan tambahan (dari) pemerintah," lanjut dia.

Ajudan Trump mengadakan pesta pernikahan

Diwartakan BBC, Jumat (9/10/2020), Kepala Staf Gedung Putih Mark Meadows mengadakan pernikahan besar untuk putrinya pada Mei 2020, di tengah larangan pertemuan lebih dari 10 orang.

Menurut laporan Atlanta Journal-Constitution, pernikahan berlangsung di Atlanta, Georgia, pada 31 Mei lalu. Sekitar 70 tamu hadir.

Foto-foto acara tersebut menunjukkan banyak orang bersosialisasi dalam jarak dekat dan tidak mengenakan masker. Namun, presiden manajer acara mengklaim terlah mematuhi pedoman.

Myrna Antar, dari Novare Events, mengatakan perusahaan telah memenuhi perintah Gubernur Georgia Brian Kemp yang mengizinkan 10 orang per 300 kaki persegi (28 meter persegi).

"Dan sementara kami tidak mengomentari acara klien, kami dapat mengonfirmasi bahwa seluruh ruang seluas 16.000 kaki persegi telah dicadangkan untuk pernikahan kecil ini. Jauh melebihi ukuran luas per orang yang diizinkan," ujar dia.

Seorang fotografer yang memotret acara tersebut, Mike Moon menyampaikan orang-orang yang bekerja di acara pernikahan ini memakai masker, tapi mayoritas tamu tidak mengenakannya.

Hingga artikel ini ditayangkan, Meadows belum mengomentari laporan ini.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/10/09/064016365/update-corona-global-367-juta-kasus-lebih-dari-1-juta-kematian-kota-dengan

Terkini Lainnya

Menakar Peluang Indonesia Vs Irak pada Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024...

Menakar Peluang Indonesia Vs Irak pada Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024...

Tren
Amankah Berolahraga Saat Perut Kosong? Kenali Potensi Risikonya Berikut Ini

Amankah Berolahraga Saat Perut Kosong? Kenali Potensi Risikonya Berikut Ini

Tren
Arab Saudi Dilanda Hujan Lebat, Banjir Menerjang Madinah

Arab Saudi Dilanda Hujan Lebat, Banjir Menerjang Madinah

Tren
Aliran Uang Kementan untuk Kebutuhan Pribadi SYL, dari Sunat Cucu hingga Hadiahi Mobil Anak

Aliran Uang Kementan untuk Kebutuhan Pribadi SYL, dari Sunat Cucu hingga Hadiahi Mobil Anak

Tren
45 Kata-kata Selamat Hari Buruh 2024, Bakar Semangat Para Pekerja

45 Kata-kata Selamat Hari Buruh 2024, Bakar Semangat Para Pekerja

Tren
Mengapa 1 Mei Diperingati sebagai Hari Buruh Internasional? Berikut Latar Belakangnya

Mengapa 1 Mei Diperingati sebagai Hari Buruh Internasional? Berikut Latar Belakangnya

Tren
4 Suplemen untuk Menambah Nafsu Makan, Apa Saja?

4 Suplemen untuk Menambah Nafsu Makan, Apa Saja?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 1-2 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 1-2 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Sorotan Media Asing terhadap Kekalahan Indonesia Lawan Uzbekistan | Profil Shen Yinhao, Wasit yang Picu Kontroversi

[POPULER TREN] Sorotan Media Asing terhadap Kekalahan Indonesia Lawan Uzbekistan | Profil Shen Yinhao, Wasit yang Picu Kontroversi

Tren
Siapa Sukanto Tanoto yang Disebut-sebut Disiapkan Lahan Investasi di IKN?

Siapa Sukanto Tanoto yang Disebut-sebut Disiapkan Lahan Investasi di IKN?

Tren
Mengapa Artefak Indonesia Bisa Dicuri dan Diselundupkan?

Mengapa Artefak Indonesia Bisa Dicuri dan Diselundupkan?

Tren
55 Twibbon dan Ucapan Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024

55 Twibbon dan Ucapan Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024

Tren
Benarkah Tak Boleh Minum Teh Setelah Makan dan Saat Haid? Ini Penjelasan Ahli Gizi UGM

Benarkah Tak Boleh Minum Teh Setelah Makan dan Saat Haid? Ini Penjelasan Ahli Gizi UGM

Tren
Daftar Negara Peserta Olimpiade Paris 2024 Cabang Sepak Bola

Daftar Negara Peserta Olimpiade Paris 2024 Cabang Sepak Bola

Tren
Melihat Kekuatan Irak, Lawan Indonesia pada Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U23

Melihat Kekuatan Irak, Lawan Indonesia pada Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U23

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke