Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Viral Sepekan: Hoaks, Karantina Parsial | Foto Alcohol Swab Bersihkan Virus Corona

KOMPAS.com - Sejumlah informasi viral seputar virus corona banyak yang beredar di media sosial dan grup-grup percakapan.

Hal ini karena virus corona jenis baru penyebab Covid-19 tengah menjadi keresahan di dunia, termasuk Indonesia.

Tim pemeriksa fakta Kompas.com melakukan konfirmasi untuk mencari tahu benar atau tidaknya informasi yang beredar tersebut.

Berikut sejumlah informasi viral yang diverifikasi dalam sepekan ini:

Hoaks, pesan berantai Jokowi terapkan karantina parsial

Beredar pesan di grup percakapan Whatsapp dan media sosial yang menyebutkan bahwa Presiden Joko Widodo memberlakukan karantina parsial terbatas terhadap aktivitas publik di beberapa wilayah Indonesia.

Wilayah tersebut antara lain DKI Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung, Surabaya, Banten, Tangerng, Semarang, dan Bali.

Informasi ini dipastikan hoaks. Kompas.com mengonfirmasinya kepada Juru Bicara Kepresidenan Fadjroel Rachman.

Ia menegaskan, Jokowi tidak pernah mengeluarkan imbauan terkait karantina parsial di beberapa wilayah di Indonesia.

Penjelasan selengkapnya dapat dibaca pada berita berikut ini:

[HOAKS] Presiden Jokowi Terapkan Karantina Parsial

Hoaks penyemproten disinfekstan di DKI Jakarta pada 19 Maret 2020

WhatsApp kembali diramaikan dengan pesan berantai yang menyebutkan pengendara roda dua dan pejalan kaki dilarang melintas di sejumlah jalan di wilayah DKI Jakarta pada Kamis (19/3/2020).

Larangan tersebut karena akan ada penyemprotan disinfektan dosis tinggi.

Pada pesan juga disertakan link ke situs resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Informasi ini dipastikan hoaks.

Simak konfirmasi dari Kemenkominfo selengkapnya di sini:

Hoaks, Penyemprotan Disinfektan di DKI Jakarta 19 Maret 2020

Foto kandungan Dettol disebut bisa bunuh virus corona

Kandungan salah satu produk antiseptik di Indonesia, Dettol, disebut dapat membunuh virus corona atau Covid-19 viral di media sosial pada Rabu (18/3/2020).

Dalam narasi yang menyertai foto itu menyebutkan bahwa kandungan dan fungsi dari antiseptik Dettol dan tertera dalam deskripsi bahwa Dettol mampu melawan virus corona.

Saat ditelusuri melalui laman resmi Dettol, https://www.dettol.co.uk , dijelaskan novel coronavirus (Covid-19) merupakan virus jenis baru yang sebelumnya belum pernah menginfeksi manusia.

Oleh karena itu, belum terdapat pengujiannya terhadap produk Dettol.

Baca klarifikasi Dettol pada berita berikut ini:

Viral Unggahan Dettol Disebut Bisa Bunuh Virus Corona, Ini Faktanya...

Foto alcohol swab bersihkan virus corona dari ponsel dan alat makan

Sebuah unggahan menampilkan tangkapan layar bernarasi alcohol swab digunakan untuk membersihkan layar ponsel dan alat makan beredar di media sosial pada Jumat (20/3/2020).

Produk itu juga disebut menjadi barang yang sedang dicari oleh masyarakat dan diduga akan mengalami kenaikan harga.

Ketua Departemen Farmakologi dan Terapi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), dr. Wawaimuli Arozal, M.Biomed, PhD mengatakan, alcohol swab tidak disarankan untuk membersihkan alat makan.

Sebab, kandungan isoprophyl alcohol dalam produk tersebut bisa menimbulkan iritasi.

Bagaimana penjelasan selengkapnya? Baca dalam berita ini:

Viral, Foto Alcohol Swab untuk Membersihkan Ponsel dan Alat Makan dari Virus Corona

Video pria gunakan hand sanitizer di lengan, leher, dan perut 

Sebuh video menampilkan pria memakai hand sanitizer di bagian lengan, leher, dan perutnya beredar di media sosial pada Jumat (20/3/2020).

Pria itu tidak hanya sekali menekan botol hand sanitizer, karena ia butuh lebih banyak untuk mengusapkannya di leher dan perut.

peneliti bidang mikrobiologi dari Pusat Penelitian LIPI Sugiyono Saputra, PhD, menjelaskan, penggunaan hand sanitizer seperti yang dilakukan pria dalam video termasuk tindakan yang berlebihan.

Menurut dia, penggunaan hand sanitizer yang efektif hanya pada seluruh tangan dan kuku saja agar tidak ada kuman dan bakteri lagi.

Baca selengkapnya di sini:

Viral Video Pria Gunakan Hand Sanitizer di Lengan, Leher, dan Perut

(Sumber: Kompas.com/Dandy Bayu Bramasta, Retia Kartika Dewi, Reska K. Nistanto | Editor: Sari Hardiyanto, Oik Yusuf)

https://www.kompas.com/tren/read/2020/03/22/201200965/viral-sepekan--hoaks-karantina-parsial-foto-alcohol-swab-bersihkan-virus

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke