Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benarkah Ukuran dan Bentuk Perut Indikasikan Jenis Kelamin Bayi?

KOMPAS.com - Di berbagai negara di dunia, bentuk perut dari seorang ibu hamil biasa dijadikan patokan untuk memprediksi jenis kelamin dari bayi yang dikandungnya.

Seperti di Indonesia, bentuk perut bulat diartikan sebagai tanda anak yang dikandung berjenis kelamin perempuan, sementara bentuk yang lancip disebut menandakan janin di dalam rahim berjenis kelamin laki-laki.

Belum lama ini, seorang influencer di Instagram bernama Acha Sinaga mengunggah foto dirinya yang tengah mengandung dan memasuki usia kandungan 7 bulan di akun Instagram @achasinaga.

Ia pun meminta para pengikutnya untuk menebak jenis kelamin dari janin yang dikandungnya.

"Cowok, perutnya belendung soalnya heheh," tulis @aqillasipayung

"Lihat dari bentuk perutnya sih ini cowo banget kak @achasinaga. Sehat2 terus ya kak JBU," @wellahks_.

Benarkah bentuk perut bisa mengindikasikan jenis kelamin seorang janin di dalam kandungan?

Dikutip dari Healthline, bentuk juga ukuran perut saat mengandung tidak menentukan jenis kelamin bayi yang dikandung. Semua itu terjadi atas beragam faktor.

Misalnya pengalaman mengandung. Pada kandungan pertama, maka posisi kandungan akan berada di atas, sementara pada kandungan selanjutnya posisi itu akan semakin turun ke bawah seiring merenggangnya dinding perut si ibu.

Bukan hanya itu, posisi kandungan ada di atas atau di bawah juga dipengaruhi oleh kekuatan otot perut masing-masing ibu.

Faktor lainnya yang membuat bentuk perut berbeda-beda adalah ukuran dan posisi bayi di dalam rahim.

Misalnya ketika janin sedang dalam posisi mendekati panggul, maka akan membuat kandungan terlihat rendah. Terkadang posisi seperti ini dicirikan sebagai janin laki-laki.

Padahal posisi janin bisa berubah-ubah seiring waktu, sehingga bentuk perut dan kandungan akan turut berubah.

Misalnya ketika punggung janin ada di bagian depan perut ibu, maka kandungan akan terlihat membesar. Namun, ketika punggung janin berada sejajar dengan punggung ibu, besarnya kandungan akan terlihat sedikit mengecil.

Terakhir adalah besar kecilnya perut sang ibu, jika besar maka disebut mengandung bayi laki-laki, dan jika kecil maka janin di dalamnya diperkirakan perempuan.

Memang biasanya, bayi laki-laki terlahir dengan berat badan yang lebih besar dari bayi perempuan. Akan tetapi, perbedaan berat badan tersebut tidak banyak berpengaruh pada besarnya perut ibu.

https://www.kompas.com/tren/read/2019/12/23/053300265/benarkah-ukuran-dan-bentuk-perut-indikasikan-jenis-kelamin-bayi

Terkini Lainnya

Media Asing Soroti Kekalahan Indonesia dari Irak, Sebut Skuad Garuda Bermain Sangat Baik

Media Asing Soroti Kekalahan Indonesia dari Irak, Sebut Skuad Garuda Bermain Sangat Baik

Tren
Singapore Airlines Bayar Ganti Rugi Penumpang Rp 42 Juta karena Kursi Pesawat Tak Bisa Direbahkan

Singapore Airlines Bayar Ganti Rugi Penumpang Rp 42 Juta karena Kursi Pesawat Tak Bisa Direbahkan

Tren
Update Harga BBM Mei 2024: Pertamina Tetap, Shell, Vivo, dan BP Naik

Update Harga BBM Mei 2024: Pertamina Tetap, Shell, Vivo, dan BP Naik

Tren
Bertemu di Play-off Olimpiade Paris 2024, Ini Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Guinea

Bertemu di Play-off Olimpiade Paris 2024, Ini Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Guinea

Tren
Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Berapa Banyak Aktivitas Fisik yang Dibutuhkan Kucing Peliharaan?

Tren
Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Bisakah Vitamin D Menurunkan Berat Badan? Ini Penjelasannya

Tren
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024 Hari Ini

Tren
Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tumor Disebut Bisa Menumbuhkan Gigi dan Rambut Sendiri, Benarkah?

Tren
7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

7 Fakta Pembunuhan Wanita dalam Koper di Cikarang, Pelaku Ditangkap Jelang Resepsi 5 Mei

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 3-4 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

[POPULER TREN] Suhu Panas Menerjang Indonesia di Awal Mei 2024 | Jadwal Laga Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23

Tren
Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Kemendikbud: Penerima KIP Kuliah Bergaya Hidup Mewah Diminta Mundur

Tren
Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Covid-19 Varian FLiRT Terdeteksi di AS, Memicu Peringatan Lonjakan Kasus di Musim Panas

Tren
Machu Picchu dan Borobudur

Machu Picchu dan Borobudur

Tren
6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

6 Kebiasaan Sederhana yang Membantu Meningkatkan Angka Harapan Hidup

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke