KOMPAS.com - Puasa Ramadhan adalah rukun Islam ketiga yang wajib dilaksanakan oleh umat Muslim di dunia.
Dalam Bahasa Arab, puasa disebut dengan Shaum atau Shiyam yang artinya menahan diri.
Secara luas, pengertian puasa adalah kewajiban untuk menahan diri dari lapar dan haus, pemikiran dan perkataan buruk, serta hawa nafsu.
Puasa Ramadhan dilakukan selama satu bulan penuh, dengan jangka waktu selama kurang lebih 14 jam sejak matahari terbit hingga matahari terbenam.
Tahun ini, resmi ditetapkan awal puasa Ramadhan 1444 H jatuh pada Kamis (23/3/2023).
Lalu, kapan pertama kali disyariatkan puasa Ramadhan?
Baca juga: Sejarah Puasa Ramadan
Puasa Ramadhan pertama kali diperintahkan kepada Nabi Muhammad SAW pada tahun kedua hijriah atau sekitar 624 M.
Perintah untuk melaksanakan puasa wajib bagi umat Islam di bulan Ramadhan tercantum dalam Al Quran surat Al-Baqarah ayat 183.
Ayat tersebut memaparkan:
"Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa".
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.